Mengenal Sejarah, Asal Usul, dan Pendiri Kitabisa.com

Kisah sukses pendiri Kitabisa.com, Muhammad Alfatih Timur atau yang dikenal dengan sapaan Timmy, terbilang unik dan menarik. Siapa sangka, d...


Kisah sukses pendiri Kitabisa.com, Muhammad Alfatih Timur atau yang dikenal dengan sapaan Timmy, terbilang unik dan menarik. Siapa sangka, di usianya yang masih muda, Timmy mampu membangun situs penggalangan dana untuk membantu warga kelas bawah, bahkan sempat memakai budget pernikahannya.  

Mendengar kata donasi, mungkin yang terlintas dalam benak kita adalah kotak amal, atau kotak donasi pinggir jalan. Namun, seiring dengan perkembangan zaman, cara memberikan donasi sudah kekinian. Salah satunya melalui platform urun dana online, yaitu Kitabisa.com. 

Di sekitar kita, banyak anak muda berlomba-lomba mengajak kawannya berbuat baik dengan mendonasikan sedikit uang untuk beramal menggunakan Kitabisa.com. Namun belum banyak yang tahu siapa sebenarnya sosok di balik kemunculan platform urun dana tersebut.  

Sosok itu adalah Muhammad Alfatih Timur atau yang dikenal dengan sapaan Timmy. Dia lahir di Sumatera Barat, pada 27 Desember 1991. Sebelum mendirikan Kitabisa.com, Alfatih menjalankan pendidikan di Universitas Indonesia Fakultas Ekonomi. 

Awal mula Timmy mendirikan Kitabisa.com, ia memiliki niat yang mulia yakni ingin membantu lapisan masyarakat kelas bawah yang sesungguhnya paling membutuhkan pertolongan, namun tak mampu mengaspirasikan suaranya.

Akhirnya setelah melakukan survey, Timmy menemukan bahwa platform urun dana/crowdfunding merupakan salah satu wadah penggalangan dana yang efektif dan hal ini belum ada di Indonesia. Akhirnya, bersama co-founder Vikra Ijas yang merupakan rekan semasa kuliah yang sepemikiran, Timmy berhasil membentuk Kitabisa.com. 

Agar situs Kitabisa.com lebih cepat familiar di kalangan masyarakat, Timmy mulai memperkenalkannya ke sejumlah kampus. Tapi nyatanya, langkah tersebut tak langsung mendatangkan hasil yang memuaskan.

Tak hanya itu, rawannya penipuan membuat orang tak bisa percaya begitu saja untuk menyumbangkan uangnya. Untuk itu, Timmy pun mencoba membuktikan bahwa penggalangan dana yang terselenggara melalui situs Kitabisa.com tersampaikan dengan transparan. 

Timmy lantas memastikan agar pihak penerima donasi dapat menerima sumbangan dengan aman, nyaman dan mudah. Ia kembali melakukan peningkatan agar situsnya bisa menjadi lebih baik lagi. Dia bahkan sampai menggunakan budget pernikahannya yang masih tersisa untuk mengembangkan situs Kitabisa.com 

Kini Kitabisa.com telah memfasilitasi penggalangan donasi hingga lebih dari Rp600 miliar yang dikumpulkan dari jutaan Orang Baik (sebutan untuk para penyumbang yang telah ikut berpartisipasi dalam beragam kampanye sosial penggalangan dana).

Begitulah kisah sukses pendiri Kitabisa.com, yang sempat menggunakan budget pernikahannya untuk membangun situs penggalangan dana guna menolong wong cilik. Kini situs tersebut mampu meraup dana miliaran rupiah yang disumbangkan oleh berbagai kalangan. 

Related

Business 7008270214185717624

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item