Ganjar Pranowo Muncul di Tayangan Azan Televisi, Warganet Ribut


Calon Presiden yang diusung PDIP, Ganjar Pranowo, tampil dalam tayangan azan Magrib di stasiun televisi RCTI dan MNCTV, yang merupakan milik Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo, salah satu anggota koalisi politik Ganjar Pranowo.

Dalam tayangan video tersebut, Ganjar Pranowo menyambut jemaah yang akan melaksanakan salat magrib di sebuah masjid. Gubernur Jawa Tengah ini tampak mengenakan baju koko berwarna putih, peci hitam, dan sarung bernuansa batik.

Video ini memperlihatkan Ganjar Pranowo melakukan berbagai aktivitas, dari menyambut jemaah yang datang, melakukan wudu, hingga melaksanakan salat dan duduk di saf depan. Tayangan dimulai dengan pemandangan alam yang menawan, kemudian beralih ke momen-momen ketika Ganjar Pranowo berinteraksi dengan jemaah.

Pertanyaan yang muncul dari kalangan nitizen, apakah tayangan ini merupakan bagian dari kampanye politik terselubung, mengingat Ganjar Pranowo merupakan salah satu kandidat Capres yang diusung oleh PDIP. Ataukah ini merupakan upaya politik identitas yang ingin menunjukkan Ganjar sebagai sosok yang dekat dengan nilai-nilai keagamaan?

"Ada Capres jadi Model Adzan Maghrib di Stasiun TV Kampanye terselubung? #capres #adzanmaghrib," tulis akun Tiktok @manjeliskopi08.id, Sabtu, (9/9/23).

"Benar-benar politik identitas, cara sujudnya hidungnya tidak menyentuh karpet," tanggapan akun lain.

Namun, hingga artikel ini ditulis, belum ada tanggapan resmi dari Ganjar Pranowo atau Partai Perindo terkait video ini. Publik pun menantikan klarifikasi lebih lanjut untuk memahami maksud dan tujuan di balik tayangan ini.

Related

News 4961384389379906346

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item