Instagram Bikin Media Sosial Mirip Twitter, Namanya Threads
https://www.naviri.org/2023/07/instagram-bikin-media-sosial-mirip.html
Aplikasi pesaing Twitter buatan Instagram akhirnya resmi dirilis dan sudah bisa dijajal di Indonesia pada Kamis (6/7) pagi. Nama aplikasi tersebut adalah Threads.
Aplikasi Threads sudah tersedia di toko aplikasi Google Play Store (Android) dan Apple App Store (iOS). Namun sepertinya untuk versi web masih belum dipakai, karena saat membuka threads.net hanya muncul QR Code yang mengarah ke toko aplikasi.
Setelah mengunduh aplikasi tersebut dan membukanya, pengguna akan dihadapkan dengan laman pembuatan akun.
Saat login, akan ada notifikasi Login Activity yang masuk ke akun Instagram yang digunakan. Anda bisa klik Setuju untuk melanjutkan.
Tahap selanjutnya, Anda akan dibawa ke halaman profile. Di sini Anda bisa mengimpor informasi di akun Instagram seperti nama akun, user name, informasi bio, hingga tautan. Sehingga, tak perlu repot-repot mengisi informasi dan data yang diperlukan untuk membuat akun Threads baru.
Namun sepertinya pengguna tidak bisa membuat akun baru, sebab saat pengujian kami hanya menemukan pilihan untuk login dan mengimpor akun yang sudah ada dari Instagram.
Kemudian, Anda akan diarahkan ke halaman Privacy, rekomendasi akun untuk di follow dan bagaimana cara Threads bekerja. Jika sudah, akan muncul tombol Join Threads, klik dan selesai.
Fitur aplikasi Threads
Sekilas, Threads punya tampilan ikon mirip Instagram. Pada deretan menu di bagian bawah, ada menu "Home", "Search", "New Thread", "Activity", hingga "Profile".
Pada menu Profile, Meta masih memberi tampilan Profile yang sama seperti Instagram. Ada pilihan tab "Threads" untuk melihat apa saja yang sudah diposting dan "Replies" untuk melihat tanggapan dari pengguna lain.
Pada tahap awal ini linimasa di Threads akan menampilkan "twit" atau Threads dari seluruh pengguna yang ada di platform tersebut, baik yang di-follow maupun yang tidak.
Artinya, pengguna belum bisa melihat Threads atau unggahan pengguna lain yang telah diikuti saja.
Untuk warna tampilan antarmuka (UI), Threads didominasi dengan teks warna hitam, dan kumpulan ikon berwarna putih. Sementara untuk fitur, mirip seperti Twitter, di mana ada tombol Like (love), Reply, Repost/Quote, dan Share.
Tertarik menjajal Threads?