Daftar Lengkap Nama Maskapai Penerbangan di Indonesia


Naviri Magazine - Di masa lalu, manusia melakukan perjalanan dengan berjalan kaki, atau memanfaatkan hewan tunggangan semacam kuda atau unta. Di laut atau sungai, kapal telah digunakan, tapi masih sederhana. 

Selama berabad-abad, manusia menjadikan hewan tunggangan sebagai sarana transportasi, sampai kemudian penemuan demi penemuan terjadi, dan sarana transportasi terus berkembang. Sepeda, sepeda motor, hingga mobil dan kereta api, adalah di antara sarana transportasi yang terus berkembang di dunia kita.

Jika sarana di darat dan laut terus berkembang, begitu pula sarana transportasi melalui udara. Dulu, orang menggunakan balon udara, yang terkenal disebut Zeppelin, untuk melakukan perjalanan dari suatu negara ke negara lain. 

Sampai kemudian pesawat terbang diciptakan, dan manusia pun dapat bepergian lewat udara dengan waktu lebih cepat, serta jauh lebih aman. Seiring berkembangnya peradaban, kebutuhan sarana transportasi lewat udara sama banyaknya dengan kebutuhan transportasi lewat darat atau laut. Dari situlah lalu muncul maskapai penerbangan. 

Maskapai penerbangan adalah organisasi yang menyediakan jasa penerbangan bagi penumpang atau barang. Mereka menyewa atau memiliki pesawat terbang untuk menyediakan jasa tersebut, dan dapat membuat kerjasama atau aliansi dengan maskapai lainnya untuk keuntungan bersama. Istilah “maskapai” berasal dari bahasa Belanda, maatschappij, yang berarti “perusahaan”.

Selain mengangkut manusia untuk melakukan perjalanan dari satu tempat ke tempat lain, banyak pula pesawat yang dioperasikan untuk mengangkut barang, dan biasa disebut maskapai penerbangan kargo. Beberapa maskapai kargo merupakan divisi atau subdivisi dari maskapai induknya.

Berikut ini daftar maskapai penerbangan—penumpang atau pun kargo—di seluruh dunia, meliputi maskapai penerbangan di Indonesia, Asia, Eropa, Amerika, Australia, hingga Afrika, serta dilengkapi daftar maskapai penerbangan sedunia. Karena daftar ini sangat panjang, uraian ini akan dipecah dalam beberapa artikel, yang akan dihubungkan oleh tautan atau link yang saling terkait.

Daftar Maskapai Penerbangan di Indonesia

Niaga berjadwal:
Kalstar Aviation
Garuda Indonesia
Merpati Nusantara Airlines
Lion Air
Indonesia AirAsia
Kartika Airlines
Riau Airlines
Wings Air
Trigana Air Service
Travel Express
Sriwijaya Air
Sky Aviation
Citilink
Express Air
Mandala Airlines
Star Air
Indonesia Air Transport
Travira Air
Pelita Air Service
Jhonlin Air Transport
Batik Air

Niaga kargo:
Star Cargo
Cardig Air
Republic Express Airlines

Niaga tidak berjadwal:
Megantara Air
Airfast Indonesia
Asco Nusa Air
Asi Pudjiastuti
Aviastar Mandiri
Dabi Air Nusantara
Deraya Air Taxi
Derazone Air Service
Dirgantara Air Service
Eastindo
Ekspres Transportasi Antarbenua
Gatari Air Service
Intan Angkasa Air Service
Kura-kura Aviation
Mimika Air
National Utility Helicopter
Nusantara Buana Air
Nyaman Air
Penerbangan Angkasa Semesta
Pura Wisata Baruna
Sabang Merauke Raya Air Charter
Sayap Garuda Indah
Transwisata Prima Aviation
TransNusa Air Services
Air Born Indonesia

Niaga kargo tidak berjadwal:
Star Cargo
Manunggal Air Service
Tri-MG Intra Asia Airlines

Non-niaga:
Balai Kalibrasi
Sampoerna Air Nusantara

Related

Directory 1612709161287111264

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item