Viral, Warga Cirebon Bantu Pemudik Lewat Jalan Alternatif ke Kampung Halaman


Naviri Magazine - Sebuah video viral di media sosial ada warga yang memberikan jalan alternatif untuk perjalanan mudik kepada para pemudik sepeda motor alias bermotor. Diduga lokasinya berada di Cirebon, Jawa Barat.

Kreator TikTok acer939 membagikan video rombongan yang ditengarai sebagai pemudik bermotor melewati jalan alternatif untuk bisa mudik ke kampung halamannya. 

Bahkan, sang kreator mengucapkan terima kasih kepada warga yang seolah membantu warga untuk bisa mudik, padahal jelas pemerintah melarang mudik kali ini untuk menekan laju Covid-19 di Indonesia.

"Terima kasih banyak buat warga Cirebon, sudah membantu memberikan jalan, guna para pemudik pulang ke kampung halaman," tulis sang kreator.

Dalam video tampak beberapa orang warga mengarahkan rombongan pemotor untuk masuk ke sebuah jalan alternatif untuk memotong arah atau mungkin menghindari penyekatan pemudik.

Video viral ini sendiri sudah ditonton lebih dari 3,9 juta kali. Komentar netizen pun terbelah ada yang pro dengan aksi para pemudik bermotor tersebut dan ada yang menganggap jika hal itu nanti dapat memicu lonjakan Covid-19.

"Ketika warga udah pada bosen demo lebih baik bertindak sendiri, semangan buat pemudik dan terima kasih buat semua warga yang baik," komentar Endanz Safitri.

"Kaya gini neh aku suka solidaritas tanpa batas," sahut Rizki Mandala Putra.

"Mudiklah selagi bisa, tapi satu pesen saya apabila terja penambahan kasus Covid-19 dan klaster baru, saya harap jangan kau salahkan pemerintah ya," timpal Dedi Gede17.

Related

News 7166634518816391926

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item