Prihatin Pemudik Terobos Pos Penyekatan, Gerindra: Aparat Pertaruhkan Kesehatan Siang Malam


Naviri Magazine - Politikus Gerindra, Habiburokhman mengaku prihatin dengan masyarakat yang nekat mudik. Padahal sudah dilakukan penjagaan yang ketat di beberapa titik.

“Realitas di lapangan jumlah orang-orang yang ngotot mudik begitu banyak, sementara jumlah aparat dan perlengkapan sangat terbatas,” kata Habiburokhman kepada wartawan.

Habiburokhman meminta agar masyarakat berempati dengan petugas yang telah mempertaruhkan kesehatannya demi mengamankan kebijakan larangan mudik. Ia tidak habis pikir dengan pemudik yang nekat menerobos pos penyekatan.

“Ya kita prihatin sekali. Aparat kita sudah berupaya maksimal mengamankan kebijakan larangan mudik, mereka berjaga siang dan malam mempertaruhkan kesehatan,” ujarnya.

Ia pun meminta agar masyarakat meningkatkan kesadaran diri terkait bahayanya Covid-19. Ia tidak ingin Indonesia mengalami kelonjakan kasus seperti di India.

“Kita harus sadarkan rakyat bahwa kebijakan larangan mudik itu untuk kepentingan kita bersama, jadi bukan hanya kepentingan pemerintah. Sudah begitu banyak contoh saudara-saudara kita yang meninggal karena COVID-19, jangan sampai situasi menjadi parah seperti India,” ujarnya.

Related

News 1963180143571488542

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item