Fakta-fakta Unik dan Menarik Seputar Eminem (Bagian 1)


Naviri Magazine - Eminem adalah rapper terkenal dunia, sekaligus produser dan aktor Amerika. Dia lahir pada 17 Oktober 1972 di Detroit, Michigan, Amerika Serikat. Eminem membentuk group rap bernama D12, yang meraih sukses. Selain menjadi bagian D12, Eminem juga anggota group rap Bad Meets Evil. Selain sukses bersama group, Eminem juga meraih kesuksesan besar saat bersolo karir.

Di dunia musik, Eminem menjadi artis yang memiliki penjualan album terbanyak pada tahun 2000. Dia memiliki 10 album dengan penjualan terbanyak dalam Billboard 200 (termasuk proyeknya dengan Bad Meets Evil dan D12). Secara keseluruhan, dia telah menjual 42 juta track lagu dan 41,5 juta album di Amerika Serikat, serta 90 juta lebih di seluruh dunia.

Beberapa majalah menobatkannya sebagai artis terbaik sepanjang masa, sementara majalah Rolling Stone menempatkan Eminem di peringkat 82 dalam “The 100 Greatest Artists of All Time”. Berikut ini fakta-fakta menarik mengenai Eminem, yang mungkin masih jarang diketahui.
  • Nama asli Eminem adalah Marshall Bruce Mathers III. Nama “Eminem” berasal dari inisial namanya sendiri, MBM, yang jika disebut berulang-ulang akan terdengar seperti “Eminem”.
  • Eminem mengaku memiliki kepribadian ganda, bernama Slim Shady.
  • Tinggi badan Eminem 175 centimeter. 
  • Ukuran sepatunya 10½  atau sekitar 28,5 centimeter.
  • Minuman favorit Eminem adalah Mountain Dew.
  • Eminem biasa menulis dengan tangan kiri karena kidal.
  • Dalam keseharian, Eminem mengenakan kacamata, karena menderita rabun dekat.
  • Eminem memiliki warna mata biru, dan rambut pirang. 
  • Gaya rambutnya merupakan hasil potongan sendiri.
  • Warna kesukaan Eminem adalah light blue (biru muda).
  • Semasa sekolah, Eminem termasuk anak yang sulit mendapat teman. Ia lebih suka menyendiri. Ketika teman-temannya bermain, ia lebih memilih membaca komik atau menonton televisi. Memasuki kelas 8, ia mulai bisa bersosialisasi.
  • Saat SMA, Eminem bersekolah di Lincoln High School, Michigan, dan di sana pula ia bertemu Kim, yang kelak menikah hingga bercerai dengannya.
  • Saat di sekolah, Eminem adalah anak bertubuh paling kecil, hingga sering menjadi korban intimidasi dan bully teman-temannya.
  • Pada waktu sekolah, Eminem pernah mengalami gegar otak dan patah tulang karena dipukuli temannya yang bertubuh besar, bernama Bailey D’Angelo. (Eminem menceritakan hal itu dalam lagunya, berjudul Brain Damage).
  • Meski mungkin terkesan bengal, Eminem tidak merokok.
  • Sewaktu bayi, keluarga dan kerabat memanggil Eminem dengan panggilan Mickey (Mouse), karena telinganya yang besar.
  • Sewaktu kecil, Eminem pernah ingin menjadi seorang komikus.
  • Eminem menyukai akting, seni, basket, football, berkumpul bersama teman-temannya, mendengarkan musik, rap, menonton film, dan menulis.
  • Eminem telah menulis dan menerbitkan buku, berjudul The Way I Am.
  • Film favorit Eminem adalah Scarface dan The Matrix.
  • Film terkenal Eminem adalah 8 Mile, yang dirilis pada 8 November 2002. Dalam film itu, dia berperan sebagai James ‘Jimmy’ Smith Jr. alias B-Rabbit, dan film itu menceritakan kehidupannya sebelum terkenal.
  • Eminem tidak naik kelas sebanyak 3 kali di kelas 9, hingga akhirnya keluar dari sekolah dan berkonsentrasi di HipHop.
  • Eminem pertama kali mengetahui HipHop dari pamannya, Ronnie.
  • Eminem mulai tertarik pada HipHop, saat ia berumur 12 tahun. Ia terdorong untuk menulis lirik lagu rap ketika mendengar lagu Reckless milik Ice-T.
  • Eminem menulis lirik lagu rap pertamanya di dinding kamar, tepat di sebelah tempat tidurnya, dan gara-gara itu ia sering dimarahi ibunya.

Baca lanjutannya: Fakta-fakta Unik dan Menarik Seputar Eminem (Bagian 2)

Related

Celebrity 7855731185086524214

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item