Tips agar Kaca Mobil Tetap Bening dan Tidak Tampak Kusam

Naviri Magazine - Air hujan dapat menyebabkan kaca mobil cepat kusam dan berjamur. Apalagi jika jamur bandel mulai melekat erat di kaca mob...


Naviri Magazine - Air hujan dapat menyebabkan kaca mobil cepat kusam dan berjamur. Apalagi jika jamur bandel mulai melekat erat di kaca mobil. Kaca mobil yang kusam tentu akan membuat tampilan kendaraan jadi kurang sedap dipandang dan cukup membahayakan saat dikendarai. 

Staf toko spesialis reparasi kaca retak dari Yoong Motor, Jhenny, memberikan beberapa tips untuk menjaga agar kaca kendaraan tidak mudah kusam. Yang pertama adalah dengan rutin membersihkan seluruh bagian kaca kendaraan, mulai dari kaca depan, belakang, spion dan lampu-lampu.

"Dilap saja dengan air dan sabun seperti sabun mandi atau shampo yang tidak mengandung banyak deterjen," ujar Jhenny.

Tip berikutnya adalah dengan tidak mengoleskan produk-produk instan berbahan kimia untuk membersihkan kaca. "Kadang ada jual banyak obat instan, mau beningin tapi dampaknya malah menggigit material plastik atau kaca yang justru menyebabkan kusam," ucapnya.

Adapun tips yang terakhir adalah menghindari kebiasaan memarkir mobil di bawah sinar matahari, ataupun di tengah guyuran hujan. Jhenny mengatakan, cara terbaik untuk melindungi kaca kendaraan agar tidak mudah kusam adalah dengan memarkirnya di dalam garasi.

"Paparan matahari, kena panas dan hujan, parkir di luar garasi itu menyebabkan kaca mobil cepat kusam juga," pungkasnya.

Related

Tips 1414979331045489780

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item