Hewan-hewan Ini Dulu Dianggap Mitos, Ternyata Benar-benar Ada (Bagian 1)


Naviri Magazine - Sejak abad kelima sebelum Masehi, di Yunani ada legenda terkenal yang mengisahkan tentang sesosok makhluk besar berbulu, yang suka mengamuk dan menculik wanita. 

Berabad-abad kemudian, sosok makhluk besar berbulu yang digambarkan dalam legenda Yunani itu persis dengan sosok hewan yang kemudian kita kenal sebagai gorila.

Diperkirakan, di zaman dulu, beberapa orang pernah menyaksikan gorila di suatu tempat, lalu menggambarkannya pada masyarakatnya. Karena dianggap asing atau tak lazim, masyarakat pun lalu menganggapnya hanya karangan atau legenda. Dari hal itu lalu muncul kisah-kisah yang menjelma menjadi mitos.

Selain gorila, panda raksasa yang hidup di hutan bambu Cina juga sebelumnya dianggap hanya mitos, bahkan oleh masyarakat Cina sendiri. Begitu pun jerapah dan harimau, sebelumnya hanya dianggap mitos. Berikut ini adalah hewan-hewan nyata yang keberadaannya pernah disangkal, karena dianggap hanya sebagai mitos atau legenda. 

Harimau

Dari dulu sampai sekarang, harimau menjadi hewan mengerikan. Dari dulu sampai sekarang, harimau juga menjadi hewan yang terkenal. Bedanya, jika sekarang kita memahami harimau benar-benar ada, di zaman dulu harimau dianggap hanya mitos.

Di masa Yunani kuno, harimau dianggap hanya ada dalam mitos, dan mereka menyebutnya manticore atau mantichoras. Hewan itu digambarkan memiliki tiga baris gigi sepanjang masing-masing rahangnya, sementara di ujung ekornya terdapat duri-duri runcing yang digunakannya untuk menyerang lawan. 

Para ilmuwan masa kini memperkirakan sosok manticore adalah rekaan orang di zaman kuno karena ketakutan mereka terhadap harimau. Mungkin, prediksi para pakar, beberapa orang di masa itu ada yang sempat menyaksikan harimau, lalu sangat ketakutan, kemudian mengilustrasikannya dengan cara menakutkan sebagaimana yang kemudian terjelma dalam sosok manticore.

Lumba-lumba

Pada abad pertengahan, muncul mitos yang menyebutkan adanya paus berparuh (ziphius) yang merupakan hewan laut raksasa. Dalam legenda itu digambarkan bahwa hewan tersebut memiliki ukuran yang sangat besar, dan mampu menghancurkan kapal jika sedang marah, meski keberadaannya jarang terlihat.

Di masa kini, para ilmuwan memperkirakan bahwa inspirasi untuk mitos tersebut adalah lumba-lumba raksasa atau cetacea lain semisal paus, yang tentu saja sering muncul dari permukaan air untuk menghirup udara.

Komodo

Beberapa sumber mengisahkan, bahwa komodo ditemukan pertama kali oleh seorang sopir yang melarikan diri selama Perang Dunia I berkecamuk. Ia berenang ke sebuah pulau terpencil di Indonesia, dan menyaksikan telah melihat reptil raksasa di pantai pulau yang didatanginya. Laporan maupun ceritanya atas keberadaan hewan itu tidak dipercaya siapa pun, dan hanya dianggap mitos.

Sampai kemudian, pada tahun 1910, seorang letnan Belanda memutuskan untuk pergi ke pulau tersebut untuk membuktikan keberadaan hewan itu. Dia berhasil menemukannya, lalu mengirimkan fotonya ke Zoological Museum, yang kemudian secara resmi mengakui keberadaan komodo untuk pertama kalinya.

Cumi raksasa

Di Norwegia dan Islandia terdapat mitos terkenal tentang keberadaan monster laut mengerikan yang mereka sebut Kraken. Kraken adalah monster yang hidup di dasar laut, berukuran besar, bersenjata tentakel yang sangat kuat, sehingga mampu menenggelamkan sebuah kapal.

Di masa sekarang, para ilmuwan memperkirakan bahwa legenda Kraken kemungkinan besar berasal dari sosok cumi-cumi raksasa (architeuthis). Cumi-cumi tersebut jarang terlihat oleh manusia, meski kadang-kadang mereka muncul ke permukaan karena mati dan terdampar. 

Cumi-cumi jenis tersebut dapat tumbuh hingga sepanjang 9,1 meter. Dari situlah diperkirakan legenda Kraken lalu muncul. 

Ular phyton

Pada zaman dahulu, orang-orang menganggap hewan-hewan reptil sebagai bagian dari dinosaurus yang berhasil hidup melewati fase “kiamat dino”. Beberapa reptil kemudian mengalami evolusi, dan ukuran tubuh mereka semakin mengecil. Namun, ada jenis reptil tertentu yang ukurannya tetap relatif besar, semisal ular phyton, dan orang di masa lalu menganggap hewan itu tidak benar-benar nyata.

Baca lanjutannya: Hewan-hewan Ini Dulu Dianggap Mitos, Ternyata Benar-benar Ada (Bagian 2)

Related

Science 4072735087424489828

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item