Mungkinkah Ada Alam Semesta Lain di Tiap Black Hole?
https://www.naviri.org/2021/02/mungkinkah-ada-alam-semesta-lain-di.html
Naviri Magazine - Black Hole atau Lubang Hitam hingga kini masih menjadi misteri. Masih sangat sedikit yang terungkap oleh para ahli kosmologi. Meski begitu, telah muncul teori tentang Black Hole. Dalam teori itu disebutkan kemungkinan adanya sebuah alam semesta di setiap Black Hole.
Black Hole adalah bintang yang telah kehabisan bahan bakar, akibatnya hancur ke dalam dirinya sendiri, dan akhirnya berubah menjadi sebuah lubang hitam dengan kerapatan tak terhingga dan volume nol serta medan magnet yang amat kuat. Saking kuatnya, cahaya pun akan tersedot masuk ke dalamnya.
Kita tidak akan sanggup melihat lubang hitam dengan teropong terkuat sekalipun, karena saking kuatnya tarikan gravitasi lubang hitam. Cara mengetahui adanya Black Hole cuma dengan menganalisa dampak yang ditimbulkan di wilayah sekelilingnya.
Kata seorang ahli matematika dari University of California, Blake Temple, secara matematis teori ini sangat masuk akal. Sedangkan ahli kosmologi Polandia menyatakan bahwa alam semesta kita bisa saja terletak di dalam sebuah lubang hitam juga.
Dengan mengadaptasi teori umum relativitas Einstein, Nikodem Poplawski, dari Universitas Indiana di Bloomington, menganalisis gerak partikel teoritis yang memasuki lubang hitam. Lalu dia menyimpulkan bahwa mungkin ada alam semesta baru di setiap lubang hitam, yang berarti alam semesta kita bisa saja berada di dalam sebuah lubang hitam juga.
Intinya, teori ini mengadaptasi teori umum relativitas Einstein. Dan setelah menjelaskan dengan bahasa matematika yang 'ruwet', Nikodem Poplawski mengatakan, “Kedengarannya memang gila, tapi siapa tahu?”
Teori Nikodem Poplawski beserta orang-orang yang 'sejenis' dengannya bukan tanpa bantahan. Dengan logika yang sederhana, teori tersebut bisa dibantah.
Jika Black Hole adalah ruang dimana siapa pun tidak bisa melarikan diri dalam radius gravitasinya (sains menyebutnya dengan Schwarzschild radius), bahkan cahaya sekalipun, maka implikasinya adalah ada suatu 'daerah luar' yang selamat dari daya tarik Black Hole.
Pada alam semesta tidak ada istilah 'daerah luar'. Jadi pada tingkat pemahaman orang awam, tidak ada alam semesta di dalam Black Hole.