Kumpulan Quote Seputar Teman dan Persahabatan (Bagian 8)
https://www.naviri.org/2021/02/kumpulan-quote-seputar-teman-dan_26.html
Naviri Magazine - Banyak orang menyukai kata-kata mutiara, atau yang sering disebut “quote”. Kata-kata mutiara atau quote adalah kalimat atau kata-kata tertentu yang diucapkan seseorang (biasanya tokoh terkenal), dan memiliki makna tertentu atau arti yang mendalam.
Karena kata mutiara bisa berasal dari siapa saja, dari tokoh di bidang apa saja, maka tentu kata mutiara pun bisa berisi tentang objek apa saja—dari urusan cinta, persahabatan, keluarga, politik, sejarah, kebudayaan, sosial kemasyarakatan, dan lain-lain.
Berikut ini adalah kumpulan kata-kata mutiara yang berhubungan dengan persahabatan, yang kami kumpulkan dari berbagai tokoh terkenal. Karena banyaknya kata mutiara yang ingin kami bagikan untuk pembaca, artikel berisi kata mutiara ini pun dibuat dalam bentuk serial. Jika Anda suka, Anda bisa membuka seri demi seri kumpulan artikel kata mutiara yang kami terbitkan di sini.
Persahabatan itu sungguh manis dan kokoh, penuh kesetiaan, dan berlangsung abadi, karena ia akan selalu bertahan sepanjang hidup—selama tidak minta dipinjami uang. —Mark Twain
Seorang teman adalah tempat kita bisa mencurahkan isi hati kita sepenuhnya, karena kita tahu tangan-tangan lembut akan menepis curahan itu, menyimpan yang patut disimpan, dan membuang sisanya dengan hembusan napas kebaikan. —Pepatah Arab
Persahabatan dan kata-kata yang baik adalah tulang punggung kebajikan. —Izaak Walton
Seseorang dinilai bukan saja dari teman-temannya, tetapi juga dari musuh-musuhnya. —Joseph Conrad
Kukatakan ini sebagai kenyataan, bahwa jika semua orang tahu apa yang dibicarakan orang lain tentangnya, niscaya tidak akan ada empat orang kawan yang bersahabat di dunia ini. —Blaise Pascal
Tak ada seorang pun yang miskin, sekali pun pakaiannya compang-camping dan dompetnya kosong, jika ia tetap memiliki cinta dan pengertian dari seorang teman yang setia. —Buford Ellington
Aku menganggap teman-temanku seperti buku. Dimana pun kutemukan akan selalu kudapatkan, tapi jarang kumanfaatkan. —Ralph Waldo Emerson
Dengan berjanji, kita dapat memperoleh sahabat. Tetapi dengan menepati janjilah mereka dapat dipertahankan. —Benjamin Franklin
Kita harus belajar untuk menjadi sahabat terbaik bagi diri kita, karena kita terlalu mudah untuk menjadi musuh terbesar bagi diri kita. —Roderick Thorpe
Pancarkan persahabatan ke segala penjuru, dan akan kembali sepuluh kali lipat. —H. P. Davidson
Jangan katakan pada seorang teman, apa pun yang akan kau rahasiakan dari seorang musuh. —Pepatah Arab
Hubungan antarpribadi adalah sesuatu yang berharga untuk selama-lamanya, bukan sekadar kehidupan berkiriman telegram dan amarah. —E. M. Forster
Komunikasi antara seseorang dengan temannya memiliki dua efek yang berlawanan; karena menggandakan kegembiraan dan memotong separuh kesedihan. —Francis Bacon
Tawa sama sekali bukan awal yang buruk bagi sebuah persahabatan, namun lebih indah lagi saat ia hadir di akhir hubungan. —Oscar Wilde
Jangan banyak bercerita tentang dirimu. Temanmu tidak membutuhkannya, sementara musuhmu tidak akan mempercayainya. —Belgia Howell
Masalah sebenarnya bukanlah bahwa orang dengan mudah berjanji dan melanggarnya; masalah sebenarnya adalah mereka tidak menyadari dampak psikologis melakukan itu. —Jack Canfield
Tanpa teman sejati, bahkan seorang jutawan pun merupakan orang yang miskin. —Forbes
Persahabatan seseorang merupakan alat ukur yang paling baik bagi kebajikannya. —Charles Darwin
Sahabat terbaikku adalah dia yang menampilkan hal yang terbaik dalam diriku. —Henry Ford
Lebih memalukan mencurigai kawan daripada dibohongi olehnya. —Francois de La Rochefaucould
Teman yang benar-benar teman memang tidak mudah dicari, memang sulit ditinggalkan, dan memang tidak mungkin ditinggalkan. —G. Randolf