Ini 3 Jenis Kepribadian Anak, dan Cara Mengenalinya Sejak Dini
https://www.naviri.org/2021/02/ini-3-jenis-kepribadian-anak-dan-cara.html
Naviri Magazine - Dalam memahami emosi anak, perlu diketahui mengenai karakter anak yang berbeda-beda. Dalam psikologi dikenal dengan kategori: easy child, difficult child, dan slow to warm up.
Kategori easy child, anak cenderung mudah beradaptasi dengan hal baru, dan mudah bersosialisasi. Difficult child, anak cenderung sulit beradaptasi dengan hal baru. Jika menangis, sulit ditenangkan. Slow to warm up, berada di antara dua kategori ini.
Membedakan antara easy child dan difficult child, misalnya orang tua memberikan ekspresi kaget dan berteriak, anak easy cenderung tidak terlalu kaget. Tetapi, anak difficult akan cenderung ketakutan dan menangis histeris.
Jika orang tua mengucapkan kata yang kurang baik, anak easy cenderung akan cepat melupakan, sedangkan anak difficult akan mengingatnya, cenderung sakit hati.
Kemudian, menanggapi orang tua yang sedang marah, anak easy bisa saja berujar “Mama kok marah-marah terus?”, sedangkan anak difficult bisa menangis, diam di pojokan.
Ciri lain anak kategori difficult yaitu sering menunjukkan emosi negatif, kesulitan dalam menerima perubahan baru, makan dan tidur yang tidak teratur, lambat menerima makanan baru, curiga terhadap orang baru dikenal, proses adaptasi yang lama saat berhadapan dengan lingkungan dan orang baru.