Risma Disentil, Diminta Benahi Sistem di Kemensos daripada Sibuk Pencitraan di Kolong Jembatan


Naviri Magazine - Politikus Partai Demokrat, Taufiqurrahman, menyentil Menteri Sosial Tri Rismaharani yang melakukan blusukan di kolong jembatan di Jakarta di hari pertamanya bekerja sebagai Menteri Sosial beberapa waktu lalu.

Taufiqurrahman menilai, blusukan yang dilakukan memang baik. Akan tetapi lebih baik lagi jika Risma fokus memperbaiki sistem di Kementerian Sosial yang baru saja tersandung kasus korupsi dana bantuan sosial.

“Bu risma yang cantik, memang baik upaya pencitraan yang Ibu lakukan kunjungan ke kolong jembatan, tapi lebih baik lagi segera ibu perbaiki sistem di Kemensos yang baru saja kena OTT korupsi,” cuit Taufiqurrahman di twitternya.

Taufiq bilang, jangan sampai bansos jadi bancakan. Apalagi ada dugaan dana mengalir ke Partai.

“Jangan sampe bansos jadi bancakan lagi ya bu, apalagi ada dugaan KPK dananya mengalir ke Partai,” tukasnya.

Sebelumnya, di Hari pertama dinas sebagai Menteri Sosial, Tri Rismaharini melakukan blusukan ke kolong jembatan. Tepatnya di kawasan Sungai Ciliwung, di belakang kantor Kemensos.

Risma berdialog dengan pemulung yang lewat di jalan Pramuka dari II, tepatnya di Fly Over Pramuka.

Risma menanyakan berbagai hal kepada sepasang suami-istri penyandang sosial itu.

Setelah berbincang, Risma mengetahui bahwa hasil memulung mereka mendapatkan Rp800 ribu per bulan. Sebagian dari penghasilan tersebut dikirimkan untuk anak mereka di kampung.

Mendengar informasi itu, Risma lalu mengajak pasangan pemulung itu untuk memperbaiki kualitas hidupnya. Ia akan mencarikan tempat tinggal agar tidak ngontrak.

Related

News 8640947882398870231

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item