Cara Mudah Menyalakan Mesin Motor Setelah Kehabisan Bensin

Cara Mudah Menyalakan Mesin Motor Setelah Kehabisan Bensin, naviri.org, Naviri Magazine, naviri majalah, naviri

Naviri Magazine - Banyak alasan mengapa pengendara membiarkan tangki bahan bakar sepeda motornya tidak terisi. Mulai dari lupa, hingga belum memiliki uang untuk mengisinya.

Jika kendaraan terus digunakan dalam kondisi tersebut, maka risikonya bisa mogok di jalan karena kehabisan bensin. Untungnya, di Indonesia banyak pedagang bensin eceran yang bisa jadi penyelamat di saat susah.

Sesudah bensin diisi ke tangki, mesin pun dinyalakan. Tapi, kadang-kadang ada motor yang mesinnya susah untuk hidup, meski sudah ada bahan bakar di tangki.

Lalu, apakah tangki harus diisi hingga penuh, baru mesin bisa menyala?

Kepala Bengkel Astra Honda Authorized Service Station Todo Stanley 7424 Depok, Stanley Sibuea, mengatakan bahwa hal itu tidak perlu dilakukan.

Ia menjelaskan, pada motor yang sudah menggunakan sistem injeksi, seharusnya mesin bisa langsung hidup, usai ada bahan bakar mengalir ke pompa bensin

“Begitu kontak on, pompa akan otomatis mendorong bensin ke mesin. Bisa langsung hidup mesinnya,” ujarnya.

Stanley mengungkapkan, masalah mesin susah hidup biasanya terjadi pada motor yang masih menggunakan sistem karburator.

“Kalau karburator, engkol 5-10 kali sambil tuas choke diaktifkan (kalau ada). Lalu, putar kunci kontak ke on dan hidupkan mesin,” tuturnya.

Stanley memastikan, motor tidak akan rusak apabila kehabisan bahan bakar. Yang ada, komputer akan mematikan semua perangkat kelistrikan penunjang mesin, termasuk pompa.

“Pompa motor Honda itu ada sensornya. Kalau tidak ada bensin yang mengalir, otomatis pompa akan mati. Jadi, enggak mungkin overheat,” jelasnya.

Related

Tips 5431571411638604164

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item