Ini Posisi Kerja di Startup yang Tawarkan Gaji Puluhan Juta

 Ini Posisi Kerja di Startup yang Tawarkan Gaji Puluhan Juta

Naviri Magazine - Seiring dengan bertumbuhnya ekonomi digital, perusahaan rintisan atau startup di Indonesia juga semakin banyak. Baik startup di bidang e-commerce, pendidikan, berita, hingga financial technology (fintech).

Pun sudah menjadi rahasia umum bahwa gaji di sebagian startup lebih besar dibanding perusahaan konvensional. Hal tersebut yang menjadi salah satu alasan banyak milenial tertarik untuk bekerja di startup.

Lantas, posisi apa di startup yang bisa menawarkan gaji puluhan juta rupiah pada tahun ini?

Berdasarkan laporan Kelly Services Indonesia, gaji jabatan divisi IT dan marketing, yang secara rata-rata bisa menawarkan puluhan juta rupiah per bulan. Sementara untuk divisi lain, rata-rata harus di level middle management untuk mendapat gaji yang sama dengan divisi IT dan marketing.

Untuk divisi IT yang menawarkan gaji tinggi, misalnya seperti pada posisi software engineer, dengan rentang gaji Rp 8-11 juta per bulan, cloud engineer Rp 5,5-16 juta, data analyst Rp 11-27 juta, IT operations manager Rp 22-44 juta, IT project lead Rp 13-20 juta, java programmer Rp 10-20 juta, security engineer Rp 11-22 juta, software QA Rp 8,8-13 juta, UI/UX manager Rp 12-40 juta, product manager Rp 27-55 juta, hingga technology director Rp 57-120 juta.

Menurut Ketua Umum IdEA, Ignatius Untung, startup menawarkan gaji tinggi untuk posisi engineer, lantaran SDM-nya terbatas. Misalnya posisi product manager yang bertanggung jawab pada produk yang dijual startup.

“Contohnya product manager. Karena sekolahannya enggak ada, susah dicari. Software engineer, Data Analyst juga,” bebernya.

Sementara untuk divisi marketing yang menawarkan gaji tinggi, misalnya posisi account manager, dengan rentang gaji Rp 10-12 juta per bulan, business development director Rp 136-157 juta, marcomm administrator Rp 10-18 juta, marketing manager Rp 30-32 juta, hingga sales manager Rp 33-55 juta.

Sedangkan divisi lain dengan gaji tinggi yaitu accounting manager, dengan rentang Rp 22-33 juta, country manager Rp 150-300 juta, inventory coordinator Rp 8-13 juta, content manager Rp 20-40 juta, customer success manager Rp 12-16 juta, head of communications & partnership Rp 42-58 juta, hingga brand associate Rp 5-15 juta.

Related

Career 1417718781649419774

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item