Supercavitation, Kapal Masa Depan yang Canggih dan Sangat Cepat
https://www.naviri.org/2019/09/supercavitation-kapal-masa-depan.html
Naviri Magazine - Gesekan air laut dengan badan kapal membuat kendaraan ini lamban, karena memiliki hambatan. Namun, ketika kita bisa membuat hambatan ini hilang, maka kecepatannya bisa naik drastis. Nah, mekanisme inilah yang disebut Supercavitation.
Dalam praktiknya, Supercavitation dilakukan dengan memproduksi buih sebanyak-banyaknya lewat sebuah mesin, untuk mengurangi gesekan dengan air.
Kabar baiknya, teknologi semacam ini sudah diimplementasikan pada sebuah kapal prototype bernama GHOST. Kapal militer ini mampu melesat dengan kecepatan yang amat tinggi dan yang paling gesit dari semua kapal boat mana pun.
Bahkan GHOST juga bisa melampaui kecepatan torpedo. Kapal ini dikembangkan untuk keperluan militer, namun tidak menutup kemungkinan nantinya akan digunakan untuk keperluan massal, seperti kapal veri.
Tidak perlu lagi khawatir pesawat jatuh, karena yang satu ini benar-benar aman. Selain cepat luar biasa, teknologi Supercavitation juga memungkinkan kapal untuk tidak tenggelam.