Ternyata, Cinta Juga Bisa Membuat Orang Kecanduan

Ternyata, Cinta Juga Bisa Membuat Orang Kecanduan

Naviri Magazine - Mengapa cinta selalu memiliki daya tarik? Sepertinya, kita selalu suka dan tertarik dengan apa pun yang berbau cinta. Apakah ini memang wajar, atau jangan-jangan sesuatu yang menyimpang? Mungkin memang manusia selalu tertarik pada hal-hal berbau cinta. Atau mungkin pula, diam-diam, sebagian kita mengalami kecanduan cinta.

Brian D. Earp dkk dalam penelitian berjudul "Addiction to Love: What is Love Addiction and When Should it be Treated?" (2017), menyebut bahwa ditengok dari bukti behavioral, neurochemical, dan neuroimaging, cinta adalah candu, atau setidaknya bisa jadi candu, sama seperti definisi kecanduan para pecandu narkoba.

Lantas, apa sebenarnya kecanduan cinta itu?

Ann Smith, dalam Psychology Today, menulis bahwa istilah kecanduan cinta cukup sulit untuk didefinisikan secara tetap. "Karena pada dasarnya kita semua, secara alamiah, kecanduan terhadap cinta. Dalam artian, kita ingin cinta, mencari cinta, dan susah untuk tidak memikirkannya. Kita butuh keterikatan untuk bertahan hidup, dan secara naluriah mencari hubungan, terutama hubungan romantis."

Namun, kecanduan cinta berbeda dengan keinginan manusiawi yang disebut Ann. Kecanduan cinta, tuturnya, "adalah obsesi kompulsif nan kronik terhadap cinta romantis, yang bertujuan untuk mendapatkan perasaan aman dan dihargai."

Karena tujuan awal mencari cinta adalah untuk mendapatkan keamanan, maka ketika hubungan cinta itu kandas, seseorang bisa merasa kosong dan insecure. Kecanduan cinta juga tak hanya berlaku bagi cinta tunggal. Bisa pula terjadi pada hubungan segitiga.

Pertanyaannya kemudian: bagaimana seseorang bisa menjadi pecandu cinta?

Menurut Smith, penyebabnya cukup mudah dikenali. Misal kekurangan atau malah tak punya sosok yang mengayomi. Bisa pula disebabkan rendahnya rasa percaya diri, atau tiadanya panutan dalam hubungan asmara. Atau, ini yang sering terjadi pada masyarakat modern, kena doktrin tentang gambaran hubungan romantis yang sempurna dan bahagia selamanya—seperti banyak ditampilkan di film romantis.

Thomas Timmreck, dalam “Overcoming The Loss of a Love: Preventing Love Addiction and Promoting Positive Emotional Health", menyebut bahwa orang yang kecanduan cinta bisa merasakan kosong, dan akan sesegera mungkin mencari pengganti. Tindakan itu lantas berpola: jatuh cinta, merasa bahagia dan aman, putus, sedih, merasa tidak aman, lalu sesegera mungkin mencari penggantinya.

Lalu bagaimana untuk sembuh dari ketergantungan dan kecanduan ini?

Timmreck menyebut bahwa cara terbaik adalah mendatangi terapis atau psikolog yang ahli di bidang ini. Namun, perlu dicatat. Bagi pecandu cinta yang sedang mengalami kehilangan cinta, bisa dilakukan pertama-tama dengan mendalami kemarahan si pecandu atas cintanya yang hilang. Bagaimana sikapnya atas kepercayaan, rasa frustasi, persepsi, hingga komunikasi.

Sedangkan Smith mengingatkan bahwa langkah pertama yang sebaiknya dilakukan para pecandu cinta adalah memutus pola hubungan. "Ketika kita mencari pacar baru secepat mungkin, kita akan menuju ke kutub ekstrem lagi, dan berakhir sama lagi," kata Smith. "Masalahnya ada di pola, bukan dengan siapa kamu berkasih-kasih."

Maka Smith memberi saran pertama: berhenti sejenak, dan amati perilakumu sendiri. Kamu bisa mulai dengan mencatat apa saja pola yang disfungsional dalam hubunganmu sekarang atau di masa lalu. "Jujurlah, tanpa menyalahkan orang lain atas pilihanmu sendiri." Setelah itu, coba untuk menahan diri tidak terikat dalam hubungan romantis selama setidaknya enam bulan.

"Termasuk tidak kirim pesan, email, cari gebetan di situs kencan online, atau dikenalkan ke orang lain oleh teman atau keluarga," kata Smith.

Tahapan awal itu kemudian bisa dilanjutkan dengan menengok ke belakang: seperti apa masa kecilmu, misalnya. Apakah itu ada hubungannya dengan hubunganmu saat ini? Sama seperti yang disarankan Timmreck, Smith juga menyarankan pecandu cinta untuk menemui profesional di bidang kesehatan jiwa.

Related

Romance 2398535212087022754

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item