Ini 5 Kisah Nyata Perang Vietnam yang Diangkat ke Layar Film

Ini 5 Kisah Nyata Perang Vietnam yang Diangkat ke Layar Film

Naviri Magazine - Perang Vietnam sering dianggap sebagai lembaram hitam sejarah Amerika. Pasalnya, pasukan Amerika bisa dibilang tak pernah menang saat melawan pasukan Vietnam. Karenanya, berbagai film Hollywood yang mengangkat tema perang Vietnam biasanya menjadikan filmnya sebagai propaganda, misalnya film Rambo.

Meski begitu, ada pula film-film Hollywood yang menangkat tema perang Vietnam berdasarkan kisah nyata, dan berikut ini adalah lima di antaranya.

Rescue Dawn (2006)

Film ini mengisahkan salah satu pelarian bersejarah dalam perang Vietnam. Pada 1966, sebuah pesawat tempur A4-Skyraider Amerika ditembak jatuh di perbatasan Vietnam dan Laos. Sang pilot, letnan penerbang Dieter Dengler, berhasil selamat namun tertangkap gerilyawan komunis, dan ditahan di sebuah kamp tahanan yang terletak di tengah hutan belantara Laos yang lebat.

Hampir 1 tahun lamanya sang pilot ditahan dengan kondisi yang memprihatinkan. Hingga suatu hari seorang tawanan tidak sengaja mendengar rencana para penjaga untuk mengeksekusi para tawanan.

Casualties of War (1989)

Diangkat dari kisah tragis yang menimpa seorang gadis Vietnam pada 1966. Sekelompok tentara Amerika umur 20-an menyerbu sebuah desa di Vietnam, kemudian menculik kembang desa di tempat itu untuk dijadikan pemuas nafsu.

Gadis malang itu diperkosa bergantian oleh para penculiknya. Berhari-hari gadis itu dijadikan budak nafs , hingga kelelahan dan mengalami pendarahan. Pada akhir cerita, untuk menghilangkan jejak kejahatan perang, gadis itu dibunuh

We Were Soldiers (2002)

Diangkat dari pertempuran besar pertama antara tentara Amerika melawan pasukan komunis Vietnam utara pada 1965, yang berlokasi di sebuah lembah terpencil di perbukitan Vietnam.

Film ini berfokus pada kepemimpinan komandan kedua pasukan, yaitu kolonel Hal G Moore (Mel Gibson) dan pimpinan pasukan lawan, yaitu Nguyen Hu An.

Hamburger Hill (1987)

Film ini, bersama dengan Saving Private Ryan, sering dianggap sebagai film perang paling realistis dan brutal. Bahkan saat adegan awal, penonton sudah disuguhi banyak adegan berdarah.

Diangkat dari kejadian nyata pertempuran di bukit 937 pada tahun 1969, antara pasukan airborne Amerika melawan pasukan komunis Vietnam.

Full Metal Jacket (1987)

Diadaptasi dari perjuangan sekelompok marinir muda yang ditugaskan di Vietnam. Mengambil latar belakang pertempuran besar di kota Hue, Vietnam, pada awal 1968.

Related

Film 8464832225226068374

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item