Ingin Hidup Tanpa Makan dan Minum, Wanita Ini Akhirnya Mati
https://www.naviri.org/2019/06/ingin-hidup-tanpa-makan-dan-minum.html
Naviri Magazine - Surat kabar Swiss memberitakan seorang wanita meninggal dunia karena menjalani diet ekstrem, yang disebut diet matahari. Diet matahari adalah diet spiritual yang membuat orang berhenti mengonsumsi semua jenis makanan dan minuman. Pelaku diet matahari hanya mengandalkan hidup dengan sinar matahari saja.
Wanita yang tidak disebutkan namanya ini memutuskan menjalani diet matahari, setelah melihat film dokumenter In the Beginning there Was Light.
Film dokumenter tersebut bercerita tentang seorang dokter kimia bernama Michael Warner, yang berusia 62 tahun, dan seorang yogi India bernama Prahlanjani, yang menyatakan memperoleh kebutuhan hidupnya melalui jalan spiritual dan bukan makanan.
Konsep ini juga dikenal dengan sebutan Bright Harinasm.
Warner mengaku telah hidup tanpa makanan sejak 2001, sedangkan Jani mengatakan telah hidup sejak 71 tahun tanpa makanan dan air. Selanjutnya, wanita yang berusia 50 tahunan ini mulai melakukan diet hanya dengan buku panduan Ellen Grice.
Wanita ini adalah korban keempat diet ekstrem, setelah hal yang serupa juga menimpa 3 orang lainnya di Jerman, Inggris, dan Australia.