Memahami Arti Mobil Murah atau Low Cost and Green Car

 Memahami Arti Mobil Murah atau Low Cost and Green Car

Naviri Magazine - Jika berkaca pada konsep Low Cost and Green Car (LCGC) yang ditetapkan oleh pemerintah, pabrikan yang mengikuti program itu harus mengembangkan produk baru yang dikhususkan untuk produk LCGC.

General Manager Corporate Planning and Public Relation PT Toyota-Astra Motor (TAM), Widyawati, mengatakan kalau produk LCGC seharunya sesuatu yang baru (produk yang dikembangkan), bukan produk yang sudah ada di-LCGC (downgrade).

"LCGC itu something new, atau produk LCGC itu merupakan mobil yang benar-benar diciptakan khusus untuk LCGC, bukan yang sudah ada dijadikan untuk mobil LCGC," kata Widya.

Seperti halnya Toyota dalam menciptakan mobil murahnya, Astra Toyota Agya, yang memang dikembangkan khusus untuk mengikuti program LCGC.

"Seperti halnya pada mesin yang digunakan di Agya itu benar-benar baru yang kita develop untuk Indonesia, dan kita pasang di mobil LCGC," timpal General Manager Technical Service Division, Dadi Hendriadi.

Baca juga: BMW Seri 4 Coupe, Mobil Sporty dan Elegan Seharga Rp1 Miliar

Related

Automotive 496500669729090139

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item