Membayangkan Wolverine dan Deadpool Masuk Avengers

 Membayangkan Wolverine dan Deadpool Masuk Avengers

Naviri Magazine - Wolverine dan Deadpool adalah dua tokoh Marvel, sama seperti tokoh-tokoh dalam Avengers. Namun, Wolverine dan Deadpool tidak pernah masuk ke dalam kisah Avengers. Pasalnya, hal ini terkait dengan hak kepemilikan. Hak cipta para tokoh X-Men, termasuk Wolverine, dimiliki oleh Fox. Sementara Avengers dimiliki oleh Disney/Marvel Studio.

Belakangan, akuisisi yang dilakukan Disney terhadap 21st Century Fox melalui merger senilai Rp861 triliun, melahirkan berbagai spekulasi. Salah satunya, apakah para superhero X-Men—yang hak filmnya dipegang oleh Fox—akan masuk ke dalam Marvel Cinematic Universe (MCU) milik Disney/Marvel Studio.

Bicara X-Men tak lepas dari seorang aktor yang paling senior dalam waralaba tersebut, Hugh Jackman. Aktor asal Australia ini amat melekat dengan perannya sebagai mutan jagoan utama bernama Wolverine, yang dimulai sejak film pertama X-Men (2000).

Film Logan (2017) adalah kali kesembilan Jackman memerankan mutan bersenjata cakar adamantium itu. Dan 17 kali menjadi mutan, Jackman pun bosan.

"Itu (akuisisi terhadap Fox) menarik, karena selama 17 tahun ini saya membayangkan itu bakal keren banget. Saya akan senang untuk melihat Iron Man, Hulk, dan Wolverine bersama-sama (dalam satu layar)," ujar Jackman kepada Collider.

"Setiap saya menonton film Avengers, saya bayangkan Wolverine ada di tengah-tengah mereka, menghajar mereka semua."

Namun, Jackman menyatakan bahwa hal itu bisa terjadi tanpa dirinya sebagai Wolverine. "Tunggu dulu. Sayangnya, setelah saya pikir, bagi saya kapal sudah telanjur buang sauh. Namun saya akan senang jika melihat orang lain menjadi Wolverine (dalam film Avengers)," ujar lelaki berusia 47 itu.

Sejak tahun lalu, Jackman menancapkan niat untuk menjadikan Logan film terakhirnya sebagai Wolverine.

Dalam film garapan James Mangold itu, Wolverine/Logan/James Howlett akhirnya tewas. Bertahun-tahun sebelumnya, kemampuan mutan yang bisa menyembuhkan diri dengan cepat itu sudah diturunkan kepada hasil kloning dirinya, yang kini sudah menjadi seorang gadis cilik bernama Laura (Dafne Keen).

Kini, dengan melekatnya peran Wolverine dalam diri Jackman, Fox ataupun Disney bakal sulit mencari pengganti sang aktor, jika ingin memasukkan karakter itu ke dalam MCU.

Sebenarnya, ikatan Jackman dengan karakter Wolverine bisa dibilang seperti ketergantungan pada karakter Iron Man/Tony Stark kepada Robert Downey Jr. Sulit rasanya membayangkan karakter manusia di dalam baju besi itu diperankan orang lain.

Deadpool dilarang masuk Disneyland

Jika Jackman dengan jelas menolak masuk MCU, pemeran Deadpool, Ryan Reynolds, menanggapi merger Disney-Fox dengan bercanda. Lewat akun Twitter-nya, Reynolds mengunggah sebuah foto yang menampilkan Deadpool diborgol dan digiring keluar oleh seorang petugas dari taman hiburan Disneyland.

"Rupanya kau tak bisa meledakkan Matterhorn," tulis Reynolds pada kapsi foto tersebut. Matterhorn adalah sebuah wahana roller coaster di Disneyland.

Tentu Reynolds bermaksud menyindir. Karakter Deadpool dalam film Deadpool (2016) dan sekuelnya nanti, sangat menyimpang dari citra Disney sebagai penghasil film-film yang aman ditonton sekeluarga.

Deadpool kerap mengumpat, dan memperlakukan musuhnya seperti menjagal sapi. Candaan yang keluar dari mulut cerewetnya pun selalu berjenis komedi mesum.

Untungnya, CEO Disney, Bob Iger, sudah menenangkan para penggemar Deadpool dengan menyatakan bahwa ada masa depan untuk film-film Marvel dengan rating R seperti Deadpool. "Kami pikir ada kesempatan untuk jenama Marvel rating R, sesuatu seperti Deadpool," ujar Iger.

Baca juga: Daftar 10 Film Box Office Bulan Ini, Spider-Man Teratas

Related

Film 6309275016553992267

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item