Tak Diduga, Ternyata Mayoritas Pria di Korea Selatan Juga Sunat

 Tak Diduga, Ternyata Mayoritas Pria di Korea Selatan Juga Sunat

Naviri Magazine - Sebagian orang, khususnya di Indonesia, kadang berpikir nakal dan mengira kalau rata-rata pria Korea Selatan tidak disunat sebagaimana rata-rata pria di Indonesia. Namun, ternyata, anggapan itu keliru.

Korea Selatan selama ini memang dikenal sebagai negara yang sebagian warganya tidak menganut agama apa pun. Menurut data dari Korea.net, pada tahun 2008 warga Korea Selatan yang memiliki agama baru mencapai 53% dari total populasi, dengan Budhisme dan Konfusianisme sebagai mayoritas. Meski begitu, jumlah pria Korsel yang melakukan sirkumsisi/sunat terbilang tinggi.

Berdasarkan statistik, jumlah pria Korsel berusia 14-29 tahun yang sudah disunat mencapai 75,8%. Jumlah ini termasuk sangat tinggi untuk negara dengan mayoritas penganut Budha dan Konfusianisme.

Sunat sebenarnya bertentangan dengan budaya dan tradisi leluhur Korea. Menurut Konfusius, "Kita menerima tubuh, rambut, dan kulit kita dari orang tua, maka jangan sekali-kali merusaknya." (Korea Selatan sepertinya hampir sepenuhnya meninggalkan ajaran ini, mengingat maraknya operasi plastik di sana).

Budaya sunat menyebar di Korsel dan meningkat sejak tahun 1946, setelah mereka merdeka dari Jepang. Sumbernya adalah dari Amerika Serikat yang dikenal memiliki hubungan erat dengan Korsel. Tentu saja, sunat di Korea dilakukan lebih karena latar belakang medis, dibandingkan latar belakang agama.

Meskipun begitu, jumlah pria yang melakukan sunat terbilang menurun dibandingkan tahun 2002 lalu, yang mencapai 83.6%. Faktor penyebabnya adalah semakin masifnya informasi tentang pro dan kontra terkait sunat.

Baca juga: Cara Pria Korea Selatan Merawat Wajah Hingga Sangat Tampan

Related

World's Fact 535562836102769103

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item