I La Galigo, Naskah Kuno Indonesia yang Terpanjang di Dunia
https://www.naviri.org/2018/12/i-la-galigo-naskah-kuno-indonesia.html
Naviri Magazine - Jika India punya epos Ramayana, Indonesia punya I La Galigo, yaitu naskah kuno yang berisi kisah mirip Ramayana, namun jauh lebih panjang. Naskah I La Galigo bahkan menjadi naskah yang paling panjang di dunia. Belakangan, naskah ini dimasukkan sebagai Memory Of The World oleh UNESCO.
I La Galigo, epik mitologi dari Sulawesi Selatan, menjadi naskah terpanjang di dunia dengan 13.000 baris teks dan 12.000 manuskrip folio.
"I La Galigo epik mitos terpanjang di dunia dan sebagai Memory Of The World, yang telah disahkan serta diakui UNESCO," kata Ketua Harian Komisi Nasional untuk UNESCO, Arief Rachman, di Galeri Indonesia Kaya, Jakarta.
Ia menjelaskan, I La Galigo menjadi Memory of the World, karena mengandung literatur dan ingatan kolektif dunia.
I La Galigo adalah nama seorang lelaki Bugis yang lahir dari ibu beretnis Tionghoa, I We Cudai, dan ayahnya bernama Sawerigading. I La Galigo juga telah dipentaskan dalam panggung drama teater di Tanah Air dan mancanegara.
Karya Bugis kuno itu ditulis kembali di dalam buku I La Galigo dalam bahasa Indonesia, yang diterjemahkan Muhammad Salim, dan diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris oleh John H McGlynn.
"Untuk merawat naskah kuno tersebut, arsip harus disimpan pada temperatur kurang lebih 16 derajat Celcius, dan kelembapan udara berkisar 30 sampai 55 persen," kata pustakawan Perpustakaan Nasional, Sanwani Sanusi.
Saat ini, Perpustakaan Nasional memiliki 10.334 naskah kuno dari seluruh aksara di Indonesia, dengan I La Galigo di antara harta nasional tidak ternilai itu.