Timeline Lengkap Kisah Marvel dari Masa ke Masa (Bagian 2)
https://www.naviri.org/2018/11/timeline-kisah-marvel-page-2.html
Naviri Magazine - Uraian ini adalah lanjutan uraian sebelumnya (Timeline Lengkap Kisah Marvel dari Masa ke Masa - Bagian 1). Untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik dan urutan lebih lengkap, sebaiknya bacalah uraian sebelumnya terlebih dulu.
Iron Man
Tony Stark menjadi tahanan the Ten Rings, dan berhasil meloloskan diri setelah tiga bulan, dengan membuat arc reactor pertama, juga armor Iron Man pertamanya.
Tony Stark membangun dan mencoba armor Iron Man kedua.
Setelah melakukan pertarungan dengan Obadiah Stane, Tony Stark memperkenalkan diri ke publik, bahwa dialah Iron Man.
Ivan Vanko (Whiplash) bersumpah akan balas dendam pada Tony Stark, dan membangun arc reactor sendiri.
Nick Fury (Ketua Avengers) mendekati Tony Stark, untuk memprakarsai Avengers.
Seperti yang di sebutkan di atas, ini adalah part 1, karena nnanti jika disatukan threadnya menjadi sangat panjang. Penasaran dengan lanjutannya bisa bookmark dulu, secepatnya segera di post setelah selesai editing.
2008–2011:
Iron Man
Tony Stark mulai teracuni Palladium core dari arc reaktornya.
Nathasa Romanoff (Black Widow) menyamar ke dalam Stark Industries.
Thor
Odin menghilangkan kekuatan dari tubuh Thor, dan mengasingkannya ke Bumi.
Iron Man
Tony Stark mencoba meneliti ulang dan menemukan elemen baru untuk menggantikan Palladium.
Tony Stark dan James Rhodes (War Machine) melawan Vanko di Stark Expo.
Hulk
Hulk dan Abomination bertarung di Harlem.
Thor
Loki mengambil alih Kerajaan Asgard, ketika Odin jatuh dalam tidur panjangnya.
Thor membuktikan bahwa dirinya layak, dan Mjolnir (Palu Thor) kembali kepadanya.
Loki jatuh di jembatan Bifrost, dan diasumsikan dia mati.
Hulk
Tony Stark memberikan informasi kepada General Thaddeus Ross, bahwa timnya akan disatukan.
2011–2012:
Captain Amerika
Steve Rogers (Captain Amerika) bangun dari membekunya, SHIELD yang membangunkannya (2011).
2013:
Thor
Jane Foster terinfeksi Aether/Reality Stone, dan membangunkan kembali Malekith.
Setelah Dark Elves berhasil membunuh ibu Thor dan Loki, Thor membebaskan Loki dari penjara untuk alasan membantunya melawan Dark Elves.
Loki memanipulasi kematiannya lagi, dan dirinya menyamar sebagai Odin, untuk memerintah Asgard.
Sif dan Volstagg memberikan Reality Stone kepada seorang kolektor.
2014–2017:
Captain Amerika
Steve Rogers (Captain Amerika) dan Romanoff (Black Widow) menemukan fakta bahwa HYDRA diam-diam beroperasi di bawah SHIELD sejak awal.
Rogers mengetahui bahwa Barnes adalah the Winter Soldier dan membunuh kedua orang tua Tony Stark.
Rogers, Romanoff, dan Sam Wilson (Falcon), menghentikan rencana HYDRA untuk menggunakan Project Insight guna membasmi musuh-musuhnya.
Agen HYDRA, Wolfgang von Strucker, menggunakan Mind Stone untuk memberikan kekuatan kepada Pietro Maximoff (Quicksilver) dan Wanda Maximoff (Scarlet Witch).
Guardian of the Galaxy
Peter Quill (Star Lord) menemukan kembali Orb (Power Stone) dari planet Morag.
Quill, Gamora, Drax, Rocket, dan Groot, bekerja sama untuk kabur dari penjara.
Setelah Ronan the Accuser mengambil Orb (Power Stone) dari mereka (Guardian of the Galaxy), akhirnya the Guardian mengumpulkan para Ravagers dan Nova Corps untuk melawan Ronan.
Nova Corp mengunci Power Stone.
Quill bertemu ayahnya, Ego, yang mengajak Quill pergi ke planetnya dan mengajari cara menggunakan kekuatannya.
Para Guardian menemukan dan menghentikan rencana Ego, untuk mengubah seluruh planet yang ada.
Yondu mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan Quill.
2015–2016:
Avengers
Ultron akhirnya bangkit, setelah Tony Stark dan Bruce Banner berusaha menggunakan Mind Stone untuk menciptakan AI di Ultron Program.
Captain Amerika
Tony Stark dan Bruce Banner memasukkan JARVIS ke dalam tubuh buatan, dengan menanamkan Mind Stone ke badannya, dan terciptalah Vision.
Avengers
Setelah Pietro (Quicksilver) meninggal, Wanda (Scarlet Witch) memihak dan bergabung dengan Avengers.
Avengers menghentikan rencana Ultron untuk menjatuhkan Sokovia dan menghancurkan Bumi.
Hulk terbang menggunakan Quinjet.
Fasilitas baru untuk Avengers dibangun kembali.
Ant Man
Hank Pym merekrut Scott Lang untuk mencuri Yellowjacket Suit dari Darren Cross.
Scott Lang menyusut hingga masuk ke dalam Quantum Realm, dan menggunakan Pym Particles Disk untuk keluar.
Spider Man
Peter Parker secara tidak sengaja tergigit oleh laba-laba, dan akhirnya berubah menjadi Spider-Man.
Doctor Strange
Stephen Stranges mengalami kecelakaan mobil, hingga mengakibatkan tangannya terluka parah.
2016–2018:
Captain Amerika
Steve Rogers (Captain Amerika), Romanoff (Black Widow), dan Maximoff (Scarlet Witch) melawan Brock Rumlow (Crossbones) di Lagos, dan secara tidak sengaja membunuh penduduk.
Doctor Strange
Strange belajar di Kamar-Taj untuk menjadi Master Mystic Arts.
Baca lanjutannya: Timeline Lengkap Kisah Marvel dari Masa ke Masa (Bagian 3)