Ini 5 Penyebab Badan Terasa Lemas dan Mudah Capek
https://www.naviri.org/2018/11/penyebab-badan-terasa-lemas.html
Naviri Magazine - Kita tentu ingin tubuh selalu dalam kondisi fit, sehat dan bugar, sehingga kita bisa bekerja dengan baik dan beraktivitas tanpa terganggu. Namun, tidak semua orang bisa menikmati tubuh yang fit serta bugar selalu. Beberapa orang kadang mengeluhkan badannya yang terasa lemas dan mudah capek.
Ketika badan terasa lemas, aktivitas pun bisa terhambat. Begitu pula, saat capek mudah datang, kita pun jadi ogah-ogahan bekerja. Karenanya, kita perlu tahu mengapa badan bisa mudah lemas dan capek, dan berikut ini lima penyebab di antaranya.
Asupan makanan
Bila asupan makanan yang kita konsumsi jumlahnya tidak mencukupi kebutuhan tubuh, kemungkinan besar kita akan mengalami kondisi gula rendah (hipoglikemia), dan akibatnya tubuh lemas dan tidak bertenaga untuk beraktivitas.
Asupan makanan yang kurang juga dapat menyebabkan pusing, tangan gemetar, sulit berkonsentrasi (salah satunya mudah lupa).
Jumlah istirahat
Kurang tidur menjadi salah satu penyebab kelelahan yang paling sering dikeluhkan. Istirahat adalah waktu bagi sel-sel tubuh untuk beregenerasi, dan pemulihan kembali tenaga untuk beraktivitas.
Malas olahraga
Dengan rutin berolahraga, kapasitas pengantaran oksigen (delivery oxygen) jantung akan meningkat, dengan begitu efisiensi pendistribusian oksigen akan ikut meningkat. Bila oksigen dapat diantarkan ke seluruh tubuh dengan efisien, sel-sel tubuh akan memperoleh energi untuk melakukan aktivitasnya.
Sebaliknya, bila tidak rutin berolahraga, kapasitas pengantaran oksigen tidak maksimal, dan tubuh cepat lelah serta tidak fit.
Anemia
Kondisi ini merupakan penyebab kelelahan yang paling sering terjadi. Anemia adalah kondisi rendahnya nilai hemoglobin darah yang dimiliki oleh seseorang. Ditandai dengan badan lemas, mudah lelah dan mengantuk, terlihat pucat, serta kurang berkonsentrasi.
Bila Anda mengalami hal ini, sebaiknya dipastikan dengan pemeriksaan darah. Penyebab kondisi ini misalnya perdarahan dalam jumlah besar (menstruasi berlebihan, sering BAB hitam, atau muntah darah), kekurangan zat besi, kelainan produksi darah, dll.
Gangguan tiroid
Kelebihan dan kekurangan hormon tiroid dapat menyebabkan kelelahan. Anda dapat dengan mudah menyingkirkan penyakit ini dengan pemeriksaan darah. Kelenjar tiroid berbentuk kupu-kupu, dan terletak di bagian bawah leher. Fungsi kelenjar ini adalah memproduksi hormon tiroksin.
Selain itu, kelenjar tiroid bertugas mengontrol tubuh dalam produksi hormon dan pembakaran energi, yang akan membantu mengatur detak jantung, tekanan darah, serta suhu tubuh.
Mengingat berbagai macam penyebab yang bisa mendasari timbulnya kelelahan yang berkelanjutan, sebaiknya agar Anda memeriksakan diri ke dokter agar penyebab pasti dapat ditegakkan, dan Anda memperoleh tatalaksana yang sesuai.
Baca juga: Kiat-kiat Sederhana Mengurangi Risiko Penyakit Jantung