Unik dan Tak Terduga, Ini Penyebab Kucing Memiliki Kumis
https://www.naviri.org/2018/11/kucing-punya-kumis.html
Naviri Magazine - Kumis kucing tertanam dalam jaringan yang memiliki banyak syaraf. Hal itu menjadikan kumis kucing sangat sensitif, sehingga bisa digunakan untuk mengukur lebar lubang, atau merasakan benda di sekitarnya, ketika tak ada cahaya.
Umumnya, kucing memiliki 24 misai, 12 pada tiap sisi wajah, dan misai atau kumis itu berfungsi sebagai semacam indra perasa. Misai membantu kucing mengenali dunia di sekitar mereka. Jika ada helai rumput atau bahkan pasir yang menyentuh misainya, kucing akan segera menutup mata, agar mata mereka tidak terkena atau terluka.
Selain itu, kucing juga menggunakan misai mereka untuk mengetahui apakah mereka dapat melewati suatu ruangan yang sempit. Bahkan, kucing menggunakan misainya untuk mengetahui ke arah mana angin bertiup.
Adakah kucing yang tak berekor?
Di wilayah Isle of Man, Irlandia, ada spesies kucing yang disebut Manx. Kucing itu tidak memiliki ekor. Spesies kucing tak berekor itu dipercaya berasal dari Timur Jauh.
Selain tak memiliki ekor sebagaimana umumnya kucing lain, kaki-kaki belakang manx lebih panjang dibanding kaki depan, sehingga cara berjalannya tampak lucu.
Baca juga: Mengenal Parasaurolophus, Spesies Dinosaurus Berparuh Bebek