Tak Terduga, Ternyata Kunang-kunang Punya 2.000 Spesies
https://www.naviri.org/2018/10/spesies-kunang-kunang.html
Naviri Magazine - Kunang-kunang termasuk dalam golongan Lampyridae, yang merupakan familia dalam ordo kumbang Coleoptera. Ada lebih dari 2.000 spesies kunang-kunang, yang dapat ditemukan di daerah empat musim dan tropis di seluruh dunia.
Banyak spesies ini yang ditemukan di rawa atau hutan yang basah, tempat tersedia banyak persediaan makanan untuk larvanya.
Kunang-kunang bukan lalat, dan juga tidak termasuk hama. Kunang-kunang adalah kumbang. Lalat dan hama mengisap cairan, namun kunang-kunang memakan makanan padat. Karena itulah kunang-kunang tidak termasuk lalat, juga bukan bagian hama.
Kunang-kunang mendapatkan namanya dari kilatan cahaya yang keluar dari tubuhnya. Cahaya itu berasal dari zat kimia di dalam tubuhnya. Meski tidak termasuk hama, namun kunang-kunang kadang disebut hama bercahaya, karena cahaya yang dikeluarkannya.
Baca juga: Mengapa Lebah Memiliki Banyak Rambut di Kakinya?