Ternyata, Paus Telah Hidup di Bumi Sejak 60 Juta Tahun Lalu

Ternyata, Paus Telah Hidup di Bumi Sejak 60 Juta Tahun Lalu

Naviri Magazine - Berdasarkan fosil yang ditemukan, diperoleh keterangan bahwa ikan paus hidup di bumi sejak 7.000.000 tahun yang lalu. Namun, meski begitu, para ilmuwan percaya bahwa ikan paus telah ada sejak 55.000.000 hingga 60.000.000 tahun yang lalu.

Omong-omong, di dunia ini terdapat 80 jenis ikan paus, termasuk 11 spesies baleen whales dan 69 spesies toothed whales, termasuk ikan lumba-lumba. Meski ikan paus hidup di laut, namun ada beberapa spesies ikan paus—atau yang dikenal sebagai ikan lumba-lumba bernama chinese river dolphin—yang hidup di air tawar.

Mengapa kita harus menyelamatkan paus?

Ekosistem laut sangat rawan. Terputusnya satu mata rantai dalam rantai makanan yang mencakup makhluk mikroskopis terkecil hingga paus yang terbesar akan membawa akibat yang sangat merusak.

Karena itu, pada 1986, Komisi Perburuan Paus Internasional mengeluarkan larangan berburu paus di seluruh dunia.

Pada masa kini, organisasi tersebut hanya membolehkan penangkapan sejumlah kecil paus setiap tahun, jika bertujuan untuk kepentingan ilmiah.

Sementara orang-orang seperti bangsa Inuit, yang menggantungkan hidupnya pada perburuan paus, tetap diizinkan melanjutkan perburuan paus, namun harus menggunakan metode tradisional.

Baca juga: Paus Orca, Hewan Predator yang Cerdas dan Mematikan

Related

Science 2886750060339827684

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item