Melacak Jejak dan Misteri Keberadaan Dajjal Saat Ini

Melacak Jejak dan Misteri Keberadaan Dajjal Saat Ini

Naviri Magazine - Pengetahuan kita mengenai Dajjal disandarkan pada hadist-hadist Nabi yang menceritakan tentang sosok tersebut. Dalam salah satu hadist, Nabi Muhammad SAW pernah menceritakan bahwa Tamim Ad-Dari, salah satu sahabat, pernah bertemu Dajjal di sebuah pulau, saat Tamim Ad-Dari terdampar oleh ombak lautan.

Berdasarkan kisah dalam hadist tersebut, Dajjal tampaknya tinggal di sebuah pulau, dan letak pulau tersebut berjarak 30 hari perjalanan dengan berlayar dari Syria.

Selain itu, ada yang menyebut bahwa Dajjal ada di suatu pulau yang ada di laut Mediterania, dan kini termasuk wilayah Turki bagian selatan yang bernama Pulau Sedir (koordinat 36°59'34.5?N 28°12'20?E).

Kabar itu muncul karena ada beberapa foto di pulau itu yang memperlihatkan sebuah rumah besar dengan simbol dewa Mesir bermata satu “Ra”, lengkap dengan kolam renang dan rumah kaca berbentuk bola mata.

Lalu, ketika ditelusuri, ternyata tidak ada bangunan seperti itu di pulau tersebut, alias kosong.

Kemudian ada lagi sebuah pulau yang dikabarkan menjadi tempat Dajjal akan turun, yaitu Pulau Socotra (koordinat 12°29'05.5?N 53°50'38.4?E) yang kini menjadi bagian dari Yaman, dan berada di lepas pantai Yaman bagian selatan atau di Laut Arab, atau di sebelah timur benua Afrika.

Pulau itu sebenarnya sudah dikenal para pelaut dunia dan masyarakat di daerah itu sebagai tempat persinggahan sejak ratusan tahun lalu. Pulau itu juga termasuk besar; panjang pulau itu 132 kilometer, dan lebarnya sekitar 40 kilometer.

Kini, pulau yang awalnya tak berpenghuni itu menjadi daerah wisata yang sangat menarik, kerena memiliki keanekaragaman flora yang sangat unik dan indah, serta spesiesnya tak ada di tempat lain.

Baca juga: Enam Hal Penting Tentang Dajjal yang Perlu Diketahui

Related

Moslem World 5276631234070420626

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item