He Loves Me, He Loves Me Not: Kisah Tentang Delusi Cinta
https://www.naviri.org/2018/10/he-loves-me-he-loves-me-not.html
Naviri Magazine - He Loves Me, He Loves Me Not adalah film drama yang bisa dibilang memiliki tema unik dan lain dari biasanya. Film ini menceritakan seorang mahasiswi seni, yang diam-diam menjalin hubungan dengan seorang dokter ahli jantung. Sayangnya, sang dokter adalah suami orang.
Meski demikian, si mahasiswi yang bernama Angelique itu tak kenal menyerah untuk menunjukkan rasa cintanya. Mulai dari mengirim bunga, lukisan, hingga rela mengambil kerja sampingan dengan menjaga rumah yang kebetulan adalah tetangga sang dokter.
Suatu ketika, Angelique tengah bepergian bersama sahabatnya, Heloise. Di tengah jalan, gadis itu melihat sang kekasih lewat di seberang jalan. Ia lalu mencoba menyusul untuk memberi kejutan. Tetapi, begitu didekati, sang dokter yang bernama Loic itu ternyata bermaksud menemui istrinya, Rachel.
Ia pun terbakar api cemburu, lalu berbalik arah. Secara mengejutkan, kemarahan itu diluapkannya dengan menghampiri mobil Loic, dan menuliskan 'dont let her keep us apart' di kaca belakang dengan pena berwarna putih.
Sesampai di rumah, Angelique masih berupaya meluapkan emosinya. Ia merasa kehamilan Rachel hanyalah dibuat-buat agar Loic tak bisa meninggalkannya. Sebab Angelique tahu keduanya nyaris berpisah karena sebuah persoalan.
Keesokan harinya, Angelique yang juga kerja part-time di kafe yang sama dengan Heloise, datang terlambat. Begitu datang, tangannya tampak berdarah, dan motornya rusak berat. Angelique mengaku ditabrak orang.
Luka Angelique kemudian diperban oleh temannya, David, yang tak lain seorang mahasiswa kedokteran. Saat itu, David mengabarkan bahwa Rachel keguguran di usia kandungannya yang baru lima bulan. Seolah tak peduli, Angelique malah memperlihatkan sebuah artikel di majalah tentang Florence, Italia. Angelique mengaku akan ke Florence bersama Loic.
Tepat di saat itu, Loic bertengkar dengan sang istri, dan berakhir dengan Rachel meninggalkan Loic. Kabar ini pun disambut gembira oleh Angelique. Ia mengaku sudah mendapatkan tiket ke Florence, dan menunggu di bandara di jam yang telah ditentukan. Tetapi pria yang ditunggu-tunggu tak kunjung tiba. Angelique berusaha menelepon rumah Loic, namun tak ada yang mengangkat.
Dengan kecewa, Angelique pulang sambil berjalan gontai. Sesampainya di sebuah jembatan, Angelique membuang kopernya ke sungai. Semalaman hingga berhari-hari kemudian, tetap tak ada kabar dari Loic. Bahkan hingga rumah yang ditunggui Angelique sangat berantakan, betul-betul tak terurus.
Yang mengejutkan dari kisah ini adalah... Loic, pria yang dicintai Angelique, sama sekali tidak mengenal Angelicue!
Baca juga: Dumplings, Kisah Mengerikan di Balik Resep Awet Muda