Biografi Albert Michelson, Ahli Ukur Fisika Terbesar di Dunia
https://www.naviri.org/2018/10/biografi-albert-michelson.html
Naviri Magazine - Albert Abraham Michelson adalah ahli ukur fisika terbesar di dunia, yang mendapat hadiah Nobel atas hasil penelitiannya di bidang spektroskopi dan meteorologi, pada 1 Desember 1907.
Hasil penemuannya yang secara akurat menentukan kecepatan cahaya tersebut menyokong teori relativitas Albert Einstein. Dianggap sebagai penemuan kunci dalam sejarah ilmiah, penemuan itu dibuat pada alat yang ditemukannya, dan kini digunakan pada kadar panjang gelombang spektrum.
Dilahirkan di Strelno, Prusia, Albert Michelson pindah ke Amerika Serikat, dan menjadi orang pertama Amerika yang memenangkan Nobel Fisika, “untuk ketepatan alat optik dan meteorologi spektroskopi dan penyelidikan yang dilakukan dengan bantuannya.”
Ia juga memenangkan medali Copley pada tahun 1907, Henry Draper Medal pada tahun 1916, dan Gold Medal dari Royal Astronomical Society pada tahun 1923. Sebuah kawah di Bulan pun dinamai menurut namanya, sebagai penghormatan untuk dirinya.
Ketika Michelson meninggal dunia pada 9 Mei 1931 di Pasadena, California, The University of Chicago Residence Halls mengenangnya dengan mendedikasikan Michelson House untuk menghormatinya.
Case Western Reserve juga mempersembahkan House of Michelson kepadanya, dan menamai gedung sekolah di Akademi Angkatan Laut Amerika Serikat dengan namanya. Sedangkan Michelson Laboratory di Naval Air Weapons Station di Danau Ridgecrest, California, dinamai menurut namanya.
Baca juga: Kisah Unik Donna Strickland dan Nobel Fisika yang Ia Terima