Bintik Matahari, Cuma “Bintik” tapi Lebih Besar dari Bumi
https://www.naviri.org/2018/10/bintik-matahari.html
Naviri Magazine - Bintik Matahari adalah granula-granula cembung kecil, yang ditemukan di bagian fotosfer Matahari dengan jumlah yang tak terhitung. Bintik Matahari, yang terlihat seperti noda kehitaman di permukaan Matahari, tercipta ketika garis medan magnet Matahari menembus bagian fotosfer. Ukuran bintik Matahari dapat lebih besar dibanding Bumi.
Bintik Matahari memiliki daerah yang gelap bernama umbra, yang dikelilingi oleh daerah lebih terang yang disebut penumbra.
Warna bintik Matahari terlihat lebih gelap, karena suhunya yang jauh lebih rendah dari fotosfer. Suhu di daerah umbra sekitar 2.200 derajat Celcius, sedangkan di daerah penumbra sekitar 3.500 derajat Celcius.
Karena emisi cahaya juga dipengaruhi oleh suhu, maka bagian bintik Matahari umbra hanya mengemisikan 1/6 kali cahaya jika dibandingkan permukaan Matahari pada ukuran yang sama.
Baca juga: Mengenal Prominensa, Lidah Api Matahari yang Misterius