Badak, Hewan Besar yang Pemalu dan Suka Menyendiri

Badak, Hewan Besar yang Pemalu dan Suka Menyendiri

Naviri Magazine - Badak memiliki gaya hidup yang unik. Badak jantan dan badak betina hidup terpisah dengan memiliki wilayah sendiri-sendiri. Wilayah jantan biasanya sekitar 12 sampai 20 kilometer persegi, sedang wilayah betina sekitar 3 sampai 14 kilometer persegi. Kelompok jantan biasanya menandai wilayah mereka dengan tumpukan kotoran atau urin mereka.

Badak adalah hewan yang tenang, dan jarang bersuara. Mereka juga termasuk hewan pemalu yang suka menyendiri. Namun, ketika di musim kawin, atau ketika sedang mengasuh anaknya, badak bisa menjadi sangat garang.

Kadang-kadang, badak membentuk kelompok kecil di kubangan lupur. Mandi lumpur itu mereka lakukan untuk menjaga suhu tubuh serta untuk menghindari penyakit dan parasit.

Uniknya, badak lebih suka menggunakan kubangan hewan lain, atau kubangan yang terjadi secara alami, dan jarang membuat kubangan lumpur sendiri.


Related

Science 7564093725979893117

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item