Mengenal Reptil-reptil Terbesar yang Hidup di Bumi

  Mengenal Reptil-reptil Terbesar yang Hidup di Bumi

Naviri Magazine - Hewan reptil yang terbesar di antara semua reptil—buaya dan ular yang terbesar—selalu hidup di dekat air. Sementara kura-kura berkulit keras—yang juga dianggap reptil besar—hidup di laut.

Uniknya, semua reptil darat yang terbesar hidup di kepulauan yang kecil. Reptil jenis itu mencakup komodo—yang merupakan kadal terbesar yang hidup di pulau Komodo—dan penyu raksasa yang hidup di kepulauan Galapagos.

Seberapa lama reptil hidup?

Umumnya, reptil hidup lebih lama dibanding hewan mamalia atau burung yang memiliki ukuran tubuh sama.

Reptil yang sangat besar umumnya hidup jauh lebih lama dibanding hewan berdarah panas, dan buaya yang sangat besar diperkirakan dapat hidup sampai 200 tahun. Kura-kura darat yang sangat besar juga dapat bertahan hidup sampai jangka waktu lama.

Reptil bisa bergerak lebih cepat dari manusia

Di air, reptil air semisal buaya atau kura-kura dapat dengan mudah berenang lebih cepat dibanding manusia.

Di darat, buaya yang benar-benar lapar dapat bergerak cukup cepat untuk menangkap manusia, tak peduli di permukaan tanah yang kasar sekali pun. Sebaliknya, manusia dapat berlari lebih cepat dibanding kebanyakan reptil, kecuali di permukaan tanah yang kasar.

Baca juga: Bagaimana Ular Bisa Bergerak, Padahal Tak Punya Kaki?

Related

Science 8721115344345487919

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item