Marilyn Manson Terkapar di Panggung Saat Konser di AS
https://www.naviri.org/2018/08/marilyn-manson-terkapar-di-panggung.html
Naviri Magazine - Nama Marilyn Manson mungkin identik dengan kontroversi, lantaran sosok dan lagu-lagunya memang kontroversial, diikuti penampilan panggungnya yang sama kontroversial. Sebagian orang memujanya, sementara sebagian lain menghujatnya. Belakangan, musisi asal Amerika Serikat itu dikabarkan mengalami masalah saat sedang manggung. Ia terkapar di panggung, ketika konser sedang berlangsung.
Marilyn Manson terpaksa menghentikan konsernya di Houston, AS, pada Sabtu malam, setelah ia kolaps pada bagian awal konser.
Dilansir NME, insiden tersebut terjadi saat pria kelahiran 49 tahun lalu itu membawakan cover lagu milik The Eurytmics yang berjudul 'Sweet Dreams Are Made of This'. Setelah terjatuh, ia kemudian diketahui sempat beristirahat beberapa saat di atas panggung.
Manson mengalami heat poisoning, yakni sebuah penyakit yang muncul akibat terpaan suhu tinggi, yang juga kerap diikuti dehidrasi.
Kejadian tersebut juga terekam dalam sebuah video yang diunggah salah seorang penonton ke YouTube. Terlihat dalam video tersebut, Manson langsung jatuh ke lantai, tak lama setelah ia membalikkan badan ke arah belakang panggung.
Sementara itu, dikutip dari The Guardian, sebelum ia kolaps, Manson memang sempat mengeluh mengalami heat poisoning, namun tetap memutuskan untuk melanjutkan penampilannya.
Setelah kejadian tersebut, Manson kemudian sempat kembali tampil di atas panggung untuk menyanyikan satu lagu lainnya. Namun, setelah itu seluruh sisa set-nya dibatalkan.
Konser yang merupakan salah satu rangkaian dari tur 'Twins of Evil: The Second Coming' tersebut, merupakan salah satu bentuk promosi album kesepuluh Manson, yang berjudul 'Heaven Upside Down', yang dirilis pada 2017 lalu.
Ia menjalani tur tersebut bersamaan dengan musisi Rob Zombie, yang juga mempromosikan album studio solo keenamnya, 'The Electric Warlock Acid Witch Satanic Orgy Celebration Dispenser'.
Baca juga: 5 Groupis Terseksi Dalam Sejarah Musik Rock Dunia