Mengenal Kecerdasan Buatan yang Diciptakan Tony Stark

Mengenal Kecerdasan Buatan yang Diciptakan Tony Stark

Naviri Magazine - Tony Stark alias Iron Man bukan hanya superhero, tapi juga seorang ilmuwan cerdas. Karenanya, ia mampu membangun dan menciptakan berbagai teknologi canggih, termasuk armor yang menjadi kostumnya untuk menjadi Iron Man. Sebagaimana ilmuwan lain di zaman modern, Tony Stark juga mampu menciptakan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).

Ketika beraksi sebagai Iron Man, Tony Stark kerap mengandalkan AI buatannya untuk membantu. Kecerdasan buatan Iron Man yang paling terkenal mungkin JARVIS, yang pertama kali diperkenalkan dalam film Iron Man.

Dalam beraksi, Tony sering dibantu JARVIS, Artificial Intelligence atau kecerdasan buatan yang berada di dalam komputer Tony.

JARVIS sering membantu Iron Man, baik dalam bertarung maupun mempertahankan diri dari berbagai ancaman berbahaya. Tapi tidak selamanya JARVIS berpartisipasi dalam aksi heroik Iron Man. JARVIS menghilang ketika Avengers bertarung dengan Ultron di film Avengers: Age of Ultron. Menghilangnya JARVIS menjadi kelahiran bagi Vision, pengguna salah satu bagian dari Infinitity Stone, yakni Mind Stone.

Kemudian, posisi JARVIS diganti oleh FRIDAY, kecerdasan buatan yang tidak kalah hebat. FRIDAY menggunakan suara perempuan, berbeda dengan JARVIS yang menggunakan suara laki-laki. FRIDAY membantu aksi-aksi Iron Man hingga sekarang (Avengers: Infinite War).

Selain FRIDAY, Tony juga mempunyai kecerdasan buatan bernama JACASTA untuk menggantikan JARVIS. Tapi kecerdasan buatan ini belum pernah menunjukkan kemampuannya, karena tidak/belum mendapat kesempatan utnuk tampil. JACASTA hanya ditampilkan dalam bentuk chip, di dalam deretan chip kecerdasan buatan Tony Stark.

Baca juga: GIDEON, Kecerdasan Buatan dari DC Universe

Related

Film 2980917017124822373

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item