Misteri Abaddon, Raja Setan Pembawa Kebinasaan di Dunia

Misteri Abaddon, Raja Setan Pembawa Kebinasaan di Dunia

Naviri Magazine - Bangsa Yunani mengenal Abaddon, yang disebut sebagai Raja Setan Neraka. Abaddon dikenal pula dengan sebutan Apollyon.

Jika kita memainkan video game Defense of the Ancient (Dota), ada karakter bernama Abaddon. Abaddon atau Apollyon merupakan iblis yang memiliki arti "Kebinasaan" atau "Si Penghancur".

Ia disebut-sebut sebagai raja dari lubang tanpa dasar (jurang maut) yang berisi jiwa-jiwa yang tersesat, dan raja dari musibah belalang (locust). Ia sering disetarakan dengan Asmodeus, yang merupakan salah satu raja neraka, serta dikatakan bahwa ia yang pada akhirnya akan membawa kebinasaan ke dunia.

Ada kisah lain yang menceritakan, bahwa Abaddon adalah malaikat yang bernama Muriel, dan diberi tugas oleh Tuhan untuk mengumpulkan tanah yang akan digunakan untuk menciptakan Adam, manusia pertama.

Sesudah tugasnya selesai, ia ditunjuk sebagai pelindung segalanya (guardian). Semua makhluk takut kepadanya, termasuk malaikat, iblis, dan makhluk lainnya. Ada yang mengatakan bahwa ia adalah malaikat kematian.

Baca juga: Misteri Asmodeus, Iblis di Balik Tujuh Dosa Mematikan

Related

Mistery 7301606445285052839

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item