Cara Mudah Update Windows Tanpa Terhubung Internet
https://www.naviri.org/2018/07/update-windows.html
Naviri Magazine - Bagi para pemakai sistem operasi Windows di komputer, pasti sudah akrab dengan urusan update. Windows memang rutin melakukan update pada sistem operasi mereka, khususnya saat komputer kita terhubung internet. Bagi sebagian orang, proses update Windows kadang menimbulkan masalah, karena menjadikan komputer terasa lemot akibat adanya proses update.
Padahal, Windows melakukan update pada sistem operasi di komputer kita secara diam-diam. Jadi, ketika kita sedang terhubung internet, Windows melakukan update di balik segala aktivitas yang sedang kita lakukan. Untuk beberapa komputer yang speknya kebetulan rendah, hal itu bisa memberatkan.
Jika Anda termasuk yang mengalami masalah semacam itu, Anda bisa mematikan fungsi update otomatis di komputer Anda. Sebagai gantinya, Anda bisa melakukan update Windows secara offline, atau tanpa terhubung internet.
Cara update Windows secara offline
Langkah pertama, Anda harus terhubung ke internet lebih dulu. Kemudian men-download program Wsus Offline 10.9.2. Untuk link download-nya, bisa Anda cari lewat Google, atau bisa langsung membuka alat url resminya di wsusoffline.net.
Jika aplikasinya sudah selesai di-download, lakukan ekstrak file ke tempat yang Anda inginkan. Pilih drive di komputer yang isinya masih tersedia luas.
Setelah file selesai diekstrak, buka folder tersebut, dan cari nama file “UpdateGenerator.exe”. Klik dua kali file tersebut untuk memulai proses instalasi.
Di tahap penginstalan program, pilih jenis update dari sistem operasi yang Anda gunakan. Terdapat pula opsi untuk update Windows 32bit (x86) dan 64bit (x64). Ada juga opsi tambahan seputar Service Pack, Antivirus Definition, Security Essentials, dan lain sebagainya.
Kalau memang tidak membutuhkan opsi lain tersebut, Anda tidak perlu mencentangnya. Karena semakin banyak yang Anda centang, kapasitas download akan semakin besar.
Jika semua pengaturan telah selesai atau sesuai keinginan Anda, klik tombol “Start” untuk mulai proses download file update Windows Anda.
Jika proses download sudah selesai, proses update offline ke komputer bisa dilanjutkan.
Bukalah folder Wsus yang sudah diekstrak, dan buka folder bernama “Client”. Di dalam folder tersebut, klik dua kali file bernama “exe”. Kemudian klik lagi pada tombol “Start”.
Di tahap ini, proses update secara offline akan langsung dimulai. Proses update ini biasanya akan dilakukan tidak secara sekaligus, karena Anda diharuskan melakukan restart Windows untuk bisa melakukan proses update lanjutan.
Untuk itu, silakan klik dua kali pada file bernama Update.cmd, dan proses update pun akan langsung dilakukan setelah restart.
Catatan
Untuk Anda yang ingin melakukan update Windows, sebaiknya perhatikan versi sistem operasi Anda terlebih dulu. Anda juga bisa menggunakan update offline ke komputer lain, asal versi sistem operasinya sama.
Baca juga: Cara Mudah Mengecek Kondisi Hardisk di Komputer Windows