5 Fakta Dian Sastro yang Mungkin Belum Kamu Tahu

 5 Fakta Dian Sastro yang Mungkin Belum Kamu Tahu

Naviri Magazine - Dian Sastro, yang nama panjangnya Dian Sastrowardoyo, adalah aktris terkenal Indonesia yang membintangi film populer Ada Apa dengan Cinta?, Pasir Berbisik, dan lain-lain. Wanita kelahiran Jakarta, 16 Maret 1982 ini juga dikenal sebagai bintang iklan berbagai produk.

Berikut ini adalah lima fakta terkait Dian Sastro, yang mungkin belum kamu tahu.

1. Mengawali kariernya sebagai model

Dian Sastrowardoyo mengawali kariernya sebagai seorang model. Pada 1996 silam, ia memenangkan pemilihan Gadis Sampul, yang diselenggarakan sebuah majalah remaja. Dari situ, wajahnya kerap muncul di majalah, dan ia membintangi iklan produk remaja.

2. Cucu tokoh pergerakan nasional

Dian Sastrowardoyo merupakan cucu tokoh pergerakan nasional, Prof. Sunario Sastrowardoyo. Pasalnya, Prof. Sunario Sastrowardoyo merupakan kakek dari pihak sang ayah. Sementara, kakek kandung Dian Sastrowardoyo adalah seorang dokter bedah bernama Dr. Sumarsono Sastrowardoyo. Kakeknya adalah penulis buku berjudul Kembali ke Uteran.

3. Sempat kuliah di Fakultas Hukum 

Dian Sastrowardoyo mengenyam pendidikan S-1 di Program Studi Filsafat, Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia. Namun, sebelumnya, ia sempat kuliah di Fakultas Hukum Universitas Indonesia. Ia menjalani kuliah di fakultas itu setahun lamanya. Kemudian memutuskan untuk pindah ke Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, karena memiliki ketertarikan pada ilmu filsafat.

4. Melahirkan saat semester pendek

Dian Sastrowardoyo juga telah menyelesaikan pendidikan S-2 di Program Studi Manajemen Keuangan, Universitas Indonesia. Ia tetap aktif kuliah di jurusan itu ketika hamil anak kedua. Dian menyatakan, ia menjalani tiga semester kuliah saat sedang hamil. Kemudian, ia melahirkan saat tengah semester pendek.

5. Berpendapat perempuan harus cerdas

Menjadi ibu bagi dua anaknya, Shailendra Naryama Sastraguna Sutowo dan Ishana Ariandra Nariratama Sutowo, bukan pekerjaan yang mudah. Dian Sastrowardoyo berpendapat, menjadi seorang ibu adalah pekerjaan yang berat. Ia juga berpendapat bahwa seorang perempuan harus cerdas, karena ibu yang cerdas akan membuat anak-anaknya kelak menjadi cerdas.

Baca juga: 5 Fakta Nicholas Saputra yang Mungkin Belum Kamu Tahu

Related

Entertaintment 3635877244463066509

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item