Seberapa Jauh Ban Kempis Bisa Dipakai Jalan?

 Seberapa Jauh Ban Kempis Bisa Dipakai Jalan?

Naviri Magazine - Ban adalah bagian penting kendaraan, khususnya mobil. Karenanya, ketika ban mengalami masalah, semisal bocor di tengah jalan, perjalanan pun jadi terganggu. Tentu tidak masalah, kalau kebetulan membawa ban serep, sehingga bisa diganti dengan cukup mudah. Atau jika kebetulan ada tukang tambal ban di tempat terdekat.

Yang menjadi masalah, kadang ban mengalami masalah semisal kebocoran, ketika ada di tempat jauh dari tukang tambal ban, dan kebetulan tidak membawa ban serep. Ketika hal semacam itu terjadi, orang kadang terpaksa menjalankan mobilnya, meski ban mengempis.

Seberapa jauh ban kempis bisa dipakai jalan? Menurut Aries Abdullah, Senior Manager Bussines Support Sales Replacement PT GajahTunggal Tbk, ban yang kempis masih bisa dipakai jalan hingga jarak 5 kilometer. Namun, hal itu hanya berlaku untuk ban tubeless alias tanpa ban dalam.

“Bisa sampai 5 kilometer, tidak masalah. Setelah diperbaiki, ban masih bisa dipakai,” jelas Aries.

Namun, dia mengingatkan, bila ban tubeless tanpa udara dipakai lebih jauh dari itu, berisiko kerusakan. Dia menyebut bagian benang pada ban bisa putus.

“Nanti kalau dipompa akan terlihat kembung, nah kalau sudah begitu tidak aman,” ucap Aries.

Ban yang sudah terlihat kembung disarankan tidak dipakai lagi. Selain mengganggu performa, ada risiko keselamatan berkendara.

Baca juga: Apa yang Menyebabkan Ban Mobil Meletus Saat Berkendara?

Related

Automotive 8235987123484075862

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item