Kisah Menyentuh Seorang Wanita dengan Hati Luar Biasa

Kisah Menyentuh Seorang Wanita dengan Hati Luar Biasa

Naviri Magazine - Pada tahun 1990, Debbie Baigrie menjadi korban penembakan dalam insiden percobaan perampokan. Kala itu, ia sedang keluar dari sebuah restoran di Tampa, Florida. Peluru menerjang wajahnya.

Butuh waktu lama, yang menguras fisik dan emosi, untuk pulih dari cideranya. Baigrie mengetahui bahwa orang yang menembaknya adalah Ian Manuel, yang saat itu berusia 13 tahun.

Kemarahannya yang menggelegak berangsur menjadi simpati. Terbesit pertanyaan dalam dirinya, "Bagaimana bisa bocah semuda itu menjadi pelaku kejahatan kejam?" Ia memutuskan untuk mencari tahu.

Berdasarkan penelusuran yang ia lakukan, Baigrie mengetahui bahwa ibu Manuel adalah pecandu narkoba. Sejak kecil, remaja itu kerap ditinggal sendirian di rumah. Kondisi itu yang mengubahnya menjadi pelaku kriminal di usia dini.

Setahun setelah penembakan, ada panggilan telepon dari dalam penjara. Manuel, yang dijatuhi hukuman seumur hidup tanpa jaminan, meminta maaf. Baigrie pun luluh, dan berterima kasih atas telepon itu.

Kemudian, perempuan tabah itu mulai menerima surat yang dikirim Manuel dari jeruji penjara. Jumlahnya lebih 50 pucuk hingga hari ini.

Meski emosinya masih labil, Baigrie bertekad untuk memaafkan Manuel. Ia membantu bocah itu mendapatkan ijazah setingkat SMA.

Saat kasus Manuel disidangkan kembali pada 2011—setelah Mahkamah Agung AS memutuskan bahwa remaja yang melakukan kejahatan yang tidak menyebabkan korban tewas tidak bisa dihukum penjara seumur hidup—Baigrie duduk di deretan pendukung terdakwa. Di baris ketiga.

Manuel akhirnya dijatuhi hukuman 65 tahun, dan Baigrie berharap suatu hari nanti terpidana sempat merasakan udara bebas.

Baca juga: Kisah Narapidana Tak Bersalah dengan Aksi Memaafkan Luar Biasa

Related

World's Fact 1156639503641894865

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item