The Motorcycles Diaries, Kisah Petualangan Che Guevara

The Motorcycles Diaries, Kisah Petualangan Che Guevara

Naviri.Org - The Motorcycle Diaries adalah film biografi berbahasa Spanyol tahun 2004, yang disutradarai oleh Walter Salles. Film yang temanya diangkat dari buku catatan harian Guevara dan Granado ini menceritakan perjalanan Ernesto "Che" Guevara (yang kemudian terkenal sebagai seorang revolusioner Marxisme) muda dan sahabatnya, Alberto Granado, di wilayah Amerika Selatan.

Sebelum Ernesto menyelesaikan gelar kedokterannya, dia dan sahabatnya, Alberto, yang usianya lebih tua, meninggalkan Buenos Aires untuk bepergian di sepanjang wilayah Amerika Selatan, mencari kesenangan dan petualangan, hingga mencapai tujuan terakhir, Venezuela. Sarana transportasi mereka berupa motor Norton 500 Alberto yang butut dan telah bocor, yang dijuluki La Poderosa ("Si Perkasa") oleh mereka.

Selama dalam perjalanan, mereka menemukan banyak wilayah yang dilanda penderitaan dan kemiskinan. Contohnya ketika mereka sedang di kawasan penderita kusta di sebelah utara Peru, atau tatkala berhadapan dengan pemilik tanah yang merampas tanah sepasang suami-istri. Pengalaman tersebut mengubah pandangan Guevara dalam melihat dunia, yang dia pikir makin tidak adil.

Perjalanan mereka menghabiskan waktu lebih dari setahun, dengan jarak yang ditempuh lebih dari 12.000 km, dari Argentina melewati Chili, Peru, dan Kolombia hingga ke Venezuela.

Baca juga: Into The Wild, Kisah Pemuda yang Muak pada Dunia

Related

Film 1049241243876500618

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item