Daftar 20 Artis Terkaya di Indonesia (Bagian 4)

Naviri.Org - Uraian ini adalah lanjutan uraian sebelumnya (Daftar 20 Artis Terkaya di Indonesia 3). Untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik dan urutan lebih lengkap, sebaiknya bacalah uraian sebelumnya terlebih dulu.

Daftar 20 Artis Terkaya di Indonesia

5. Deddy Mizwar

Artis terkaya Indonesia posisi ke-5 ditempati oleh Dedy Miswar. Artis senior kelahiran Jakarta, 5 Maret 1955 ini telah lama malang melintang dalam kancah perfilman Indonesia. Tetap konsisten pada dunia akting membuat namanya kian bersinar.

Ia merupakan salah satu artis lintas generasi yang masih eksis hingga kini. Telah banyak judul film/sinetron yang ia bintangi. Di era 80-an, ia bermain dalam film Naga Bonar, yang sangat digemari masyarakat kala itu.

Sekarang, ia terjun ke dunia politik sebagai wakil gubernur, mendampingi Ahmad Heryawan, memimpin Jawa Barat. Total kekayaan Deddy Miswar saat ini ditaksir senilai Rp. 24,4 miliar.

Daftar 20 Artis Terkaya di Indonesia

4. Nikita Willy

Di urutan ke-4 artis terkaya Indonesia ditempati oleh Nikita Willy. Artis cantik kelahiran Jakarta, 29 Juni 1994 ini memulai karir di dunia hiburan sejak usianya baru 6 tahun. Kala itu, ia bermain dalam sinetron Bulan Bintang.

Telah banyak judul sinetron yang telah ia bintangi. Sinetron yang melambungkan namanya adalah Putri yang Ditukar (2010), ia berperan sebagai Amira. Selain dunia peran, Nikita Willy juga menekuni bisnis properti yang menambah pundi-pundi kekayaannya. Saat ini, kekayaan Nikita Willy ditaksir senilai Rp. 25,7 miliar.

Daftar 20 Artis Terkaya di Indonesia

3. Roro Fitria

Artis terkaya Indonesia urutan ke 7, ditempati oleh Roro Fitria. Artis cantik kelahiran Yogyakarta, 29 Desember 1987 ini dikenal sebagai seorang model. Bukan model biasa, namun model seksi dengan segala keglamoran yang melekat pada dirinya.

Selain model, ia juga dikenal sebagai penyanyi dangdut yang terkenal lewat goyang jaipong. Gaya hidupnya yang mewah membuat orang menebak-nebak berapa kekayaan yang dimiliki oleh Roro Fitria.

Suatu ketika, ia pernah membuat pengakuan tentang asal-usul dan jumlah kekayaannya selama ini. Bukan hanya dari dunia entertaiment, namun Roro Fitria ternyata juga menjalankan bisnis di bidang properti. Saat ini, kekayaan Roro Fitria ditaksir senilai Rp. 26,3 miliar.

Daftar 20 Artis Terkaya di Indonesia

2. Tukul Arwana

Di urutan ke 2 artis terkaya Indonesia ditempati oleh Tukul Arwana. Artis kelahiran Semarang, 16 Oktober 1963 ini dikenal sebagai salah satu pelawak terbaik Indonesia. Kemampuannya dalam melawak membuat dirinya berkiprah dalam dunia hiburan tanah air. Ia sangat digemari karena lawakan-lawakannya yang mampu menghibur penonton.

Selain pelawak, Tukul Arwana juga kerap tampil sebagai host dalam beberapa acara. Acara Bukan Empat Mata, yang digawanginya, membuat bintangnya kian bersinar. Ia merupakan salah satu pelawak dengan bayaran termahal di Indonesia. Saat ini, total kekayaan Tukul Arwana ditaksir senilai Rp. 29 miliar.

Daftar 20 Artis Terkaya di Indonesia

1. Raffi Ahmad

Sampailah kita pada artis paling kaya dari semua yang telah disebutkan dari awal. Posisi ini ditempati oleh Raffi Ahmad. Artis tampan kelahiran Bandung, 1987 ini mengawali karir di dunia hiburan sebagai aktor. Debut pertamanya ketika ia bermain dalam sinetron Tunjuk Satu Bintang.

Selain di dunia akting, ia juga mencoba kemampuan dalam dunia tarik suara, bersama group musik BBB (Bukan Bintang Biasa). Karir artis yang merupakan suami Nagita Slavina ini terus menanjak dari tahun ke tahun. Terbukti, semakin seringnya ia muncul membintangi acara-acara televisi.

Hingga saat ini, ia masih aktif menggawangi acara musik populer, Dahsyat. Selain itu, ia juga menekuni dunia usaha. Dari itu semua, total kekayaan Raffi Ahmad saat ini ditaksir senilai Rp. 32 miliar.

Baca juga: Artis-artis Terkenal Indonesia yang Berbisnis Cake

Related

Celebrity 5898144156333781993

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item