Mengapa Ant-Man Tidak Muncul Dalam Avenger: Infinity War?
https://www.naviri.org/2018/05/ant-man-tidak-muncul-dalam-invinity-war.html
Naviri.Org - Ant-Man adalah salah satu karakter penting dalam rangkaian kisah superhero Marvel. Dalam film Captain America: Civil War, Ant-Man juga telah bertemu dengan para tokoh The Avengers. Namun, ketika para superhero Avengers berkumpul dan bersatu untuk melawan Thanos dalam Infinity War, Ant-Man justru tidak terlihat.
Kenyataannya, Ant-Man dan Hawkeye memang tidak masuk dalam kisah Avenger: Infinity War. Mengapa?
Penulis skenario Infinity War, Christopher Markus dan Stephen McFeely, menjelaskan mengapa Ant-Man tidak diikutsertakan.
Kedua penulis skenario itu memberitahu The Hollywood Reporter, bahwa alasan Ant-Man tidak muncul di Infinity War ada hubungannya dengan apa yang terjadi di Ant-Man and The Wasp.
Bersama dengan film Captain Marvel, film sekuel tersebut akan dirilis di antara Infinity War dan Avengers 4.
"Tahun depan, semuanya akan menjadi jelas," kata McFeely. "Ant-Man memiliki sesuatu yang khusus, yang merupakan alasan mengapa ada film Ant-Man and The Wasp di antara dua film Avengers. Hal yang sama berlaku untuk Captai Marvel. Kami menganggap hal ini sebagai kesempatan, dan bukan masalah."
Markus kemudian menjelaskan sulitnya memasukkan Ant-Man, yang franchise-nya memiliki gaya penceritaan berbeda dari film-film Marvel Cinematic Universe lainnya.
"Franchise Ant-Man sangat ringan," kata Markus.
"Ceritanya menyenangkan, membuat Anda merasa lebih muda. Jika kami ingin memasukkan Ant-Man ke dalam film dengan cerita yang sangat berat, kami harus memberitahukan tim kreator film Ant-Man, 'Ya, dia melewati masa-masa berat, tapi lanjutkan saja petualanganmu dan kami akan meneruskannya kemudian.'
"Inilah alasan mengapa kami harus mengatur hubugan antar-film dan memutuskan untuk menahan Ant-Man, sehingga penonton bisa menikmatinya tanpa merasa aneh."
Dalam Infinity War, Hawkeye dan Ant-Man hanya dibahas oleh Black Widow, yang menyebutkan bahwa keduanya memutuskan untuk kembali ke keluarga mereka setelah apa yang terjadi di Infinty War. Setelah itu, keduanya tidak pernah dibahas lagi.
Baca juga: 5 Film Marvel yang Akan Dirilis Setelah Avengers: Invinity War