Apa Perbedaan iPod dan iPhone?
https://www.naviri.org/2018/04/perbedaan-ipod-dan-iphone.html
Naviri.Org - iPod dan iPhone adalah dua produk Apple yang sangat fenomenal, bahkan legendaris. Sejak diciptakan dan diperkenalkan pertama kali, iPod dan iPhone seperti menjadi dua benda yang sangat berpengaruh di dunia. Ada berjuta-juta orang yang menggunakannya, lintas negara, lintas benua.
iPod, yang merupakan perangkat pemutar musik digital, merupakan salah satu barang paling fenomenal yang dihadirkan Apple ke dunia. Perangkat tersebut diperkenalkan pada tahun 2001 oleh mendiang Steve Jobs. Hingga saat ini, 17 tahun berlalu, iPod masih diperjualbelikan secara resmi oleh Apple.
Secara kasat mata, hanya perubahan desain yang membedakan iPod masa lalu dengan iPod masa kini. iPod Touch, merupakan transformasi desain iPod di masa lalu yang hadir di masa ini.
Yang unik, iPod Touch tak hanya berfungsi semata pemutar musik. Ia lebih-lebih menyerupai smartphone masa kini. Bermacam aplikasi, baik untuk berkirim pesan via internet maupun sosial media, gim online, hingga kemampuan berselancar, dapat ditemukan melalui iPod Touch. Bagi orang awam, agak sulit membedakan mana iPod Touch dan mana iPhone, smartphone berbasis iOS bikinan Apple.
Berbeda dengan iPod yang fungsinya untuk mendengarkan musik, iPhone memiliki fungsi lebih banyak, dan yang terpenting adalah untuk menelepon. Karenanya, salah satu pembeda yang paling signifikan antara iPod maupun iPod Touch dengan iPhone ialah ada atau tidaknya SIM Card. iPod tidak menggunakan SIM Card, sementara iPhone menggunakan SIM Card.
Baca juga: Aturan Baru Terkait Pembatasan Power Bank di Pesawat