Yang Terjadi Jika Bumi Kehilangan Oksigen Selama 5 Detik
https://www.naviri.org/2018/04/jika-bumi-kehilangan-oksigen.html
Naviri.Org - Manusia menjalani kehidupan di bumi. Untuk dapat bertahan hidup, manusia harus bernapas. Dalam proses pernapasan, manusia menghirup oksigen dan melepaskan karbon dioksida. Artinya, hal penting yang menunjang manusia untuk tetap dapat hidup adalah oksigen—selain air dan makanan, tentu saja.
Namun, ternyata fungsi oksigen tidak hanya untuk keperluan pernapasan manusia. Oksigen juga dibutuhkan untuk banyak hal, yang selama ini mungkin tak pernah kita pikirkan. Misalnya, oksigen membantu melindungi kita dari sinar ultraviolet matahari, menjaga bumi dapat terus berputar sesuai rotasinya, hingga menjaga keselamatan kita.
Apa yang akan terjadi jika bumi kehilangan oksigen selama 5 detik saja?
Jawabannya sangat mengerikan. Pertama, semua orang di pantai akan segera terbakar matahari, karena tidak ada lagi molekul oksigen di udara yang melindungi dari sinar ultraviolet.
Kedua, langit di siang hari akan terlihat gelap (berwarna kehitaman, bukan biru), karena lebih sedikit partikel yang memantulkan cahaya.
Ketiga, kerak bumi akan hancur, karena oksigen membentuk 45% dari kerak bumi.
Keempat, telinga bagian dalam semua orang akan meledak, karena kita kehilangan sekitar 21% tekanan udara akibat hilangnya oksigen.
Baca juga: Kabar Buruk, Persediaan Oksigen di Bumi Makin Sedikit