Great Blue Hole, Fenomena Alam Menakjubkan

Great Blue Hole, Fenomena Alam Menakjubkan

Naviri.Org - Belize adalah negara kecil di pesisir timur Amerika Tengah, berbatasan dengan Meksiko di sebelah barat laut, dan Guatemala di barat dan selatan. Dalam bahasa Spanyol, Belize sering disebut Belice.

Di negara tersebut, ada fenomena alam yang disebut Great Blue Hole, yaitu sebuah sinkhole dalam air yang besar di lepas pantai Belize. Fenomena alam yang menghadirkan pemandangan menakjubkan itu terletak di dekat pusat Lighthouse Reef, sebuah atol kecil, sekitar 70 kilometer dari daratan dan Belize City.

Great Blue Hole berupa lubang dalam bentuk melingkar, dengan diameter 300 meter, dan memiliki kedalaman 124 meter. Great Blue Hole adalah bagian dari Belize Barrier Reef Reserve System, yang menjadi situs warisan dunia UNESCO.

Karena keindahannya, tempat itu terkenal di kalangan penyelam. Air di sana sejernih kristal, dan banyak ikan terdapat di dalamnya.

Great Blue Hole, Fenomena Alam Menakjubkan


Related

Traveling 3529457181168299200

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item