Basic Instinct, Film Psikopat dengan Adegan Terpanas

Basic Instinct, Film Psikopat dengan Adegan Terpanas
Naviri.Org - Kematian yang menimpa pemilik klub malam sekaligus seorang bintang rock, Johnny Boz, menjadi kasus pembunuhan yang sangat mengerikan. Johnny ditemukan tewas dalam keadaan terikat di tiang dengan syal sutra putih, dan ditikam dengan pemecah es di kamar tidurnya. Seorang detektif, Nick Curran (Michael Douglas), mendapatkan tugas untuk mengungkap kasus tersebut.

Dalam penyelidikannya, Nick yang mempunyai seorang kekasih yang berprofesi sebagai psikolog bernama Dr. Beth Garner (Jeanne Triplehorn), bertemu dengan seorang wanita cantik, pintar, dan seksi, bernama Catherine Tramell (Sharon Stone).

Daya tarik yang dimiliki oleh Catherine, serta suaranya yang sensual dan erotis, membuat Nick tak mampu menahan diri. Nick melakukan hubungan intim dengan Catherine, yang membuat penyelidikan semakin rumit.

Basic Insict adalah film yang disutradarai oleh Paul Verhoeven, yang terbilang menjadi film psikopat paling mengerikan dan kontroversial di zamannya, terutama karena beberapa adegan seks yang sangat vulgar.

Meski demikian, film yang tayang pada tahun 1992 ini juga dikategorikan sebagai film yang sangat cerdas. Di sepanjang ceritanya, Anda akan diajak berpikir, berimajinasi, dan bertanya-tanya.


Related

Film 8555192193653941871

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item