Cara Facebook dan Google Menghasilkan Uang

Cara Facebook dan Google Menghasilkan Uang

Naviri.Org - Facebook dan Google adalah dua raksasa di dunia maya. Yang satu adalah mesin pencari atau search engine terbesar yang digunakan banyak orang di dunia, sementara satunya lagi adalah media sosial terbesar yang juga digunakan banyak orang di dunia.

Sebagai dua perusahaan yang sama-sama berbasis internet, Google dan Facebook tampaknya memiliki cara yang agak berbeda dalam menghasilkan uang melalui perusahaan mereka. Jika Google mulai berupaya menghasilkan uang melalui perangkat keras (dalam bentuk ponsel), Facebook tampaknya masih mengandalkan iklan sebagai sumber pemasukan.

Berdasarkan laporan terbaru, Facebook Inc kini lebih banyak menggantungkan pendapatannya kepada pasar iklan online. Padahal, Google sebagai pesaing Facebook telah menemukan landasan baru keuangannya, yakni hardware dan software.

Belum lama ini Facebook melaporkan bahwa 98 persen dari pendapatkan triwulanan mereka berasal dari iklan. Jumlah itu naik dari 97 persen dibandingkan setahun sebelumnya, dan 84 persen pada 2012.

Sementara itu, pendapatan Facebook dari non-iklan justru anjlok menjadi 175 juta dolar AS pada triwulan pertama, dari 181 juta dolar AS yang dicapai setahun lalu.

Facebook sudah diingkatkan mengenai bakal turunnya pendapatan non-iklan yang berasal dari video game. Kondisi ini disebabkan hampir seluruh pengguna video game pada komputer desktop sudah terpangkas akibat migrasi game dari desktop ke smartphone.

Clement Thibault, analis senior pada Investing.com, menyatakan bahwa ketergantungan Facebook kepada iklan adalah keprihatinan lama, dan kini saatnya mencari sumber pendapatan lain selain bisnis iklan intinya.

"Kira harus ingat bahwa ini masih tetap bisnis baru. Ini bukan seperti bisnis gaya lama, sehingga perlu segera bergeser," kata Thibault.

Pengalaman Facebook berbeda terbalik dengan Google, di mana pemasukan dari non iklan seperfti layanan awan dan ponsel pintar Pixel, mencatat kenaikan 49,4 persen menjadi 3,1 miliar dolar AS pada triwulan pertama 2017. Sektor ini menyumbang 13 persen dari total pendapatan Google, padahal setahun lalu menyumbang 10 persen dari total pendapatan.

Baca juga: Di Balik Perang dan Persaingan Situ-situs di Internet

Related

Internet 8153051795618885939

Recent

Hot in week

Ebook

Koleksi Ribuan Ebook Indonesia Terbaik dan Terlengkap

Dapatkan koleksi ribuan e-book Indonesia terbaik dan terlengkap. Penting dimiliki Anda yang gemar membaca, menuntut ilmu,  dan senang menamb...

item