Cara Mengetahui jika Ada Orang Lain Memakai Akun Netflix Milikmu
https://www.naviri.org/2017/12/akun-netflix.html
Naviri.Org - Netflix adalah layanan yang memungkinkan pengguna untuk menonton tayangan kesukaan di mana pun, kapan pun, dan hampir lewat medium apa pun (smartphone, smartTV, tablet, PC, dan laptop). Netflix ibarat toko penyewaan DVD, tetapi menawarkan film digital di dunia maya.
Selain YouTube, Netflix adalah salah satu hiburan seru buat para milenial untuk melepas penat setelah seharian bersekolah atau bekerja. Namun, banyak yang tidak sadar kalau ternyata akun Netflix miliknya sering digunakan oleh orang lain.
Entah itu mantan yang masih ingin menonton film keren secara cuma-cuma, atau bahkan digunakan oleh orang-orang jahat untuk melakukan jual beli di pasar gelap. Hal semacam itu sama sekali tidak boleh terjadi. Menyebalkan? Sudah pasti.
Itu sebabnya, untuk mengatasi hal tersebut, Netflix sudah memiliki sebuah pengaturan yang bisa diakses dengan mudah oleh si pemilik akun.
Seperti yang dilansir dari Mashable, cara yang pertama yang harus kamu lakukan adalah masuk ke menu ‘Account’ dari menu di pojok atas, lalu cari ‘Viewing Activity’.
Setelah itu, pilih ‘See recent account access’ yang akan membuka satu halaman, yang berisi informasi tentang tanggal dan waktu, lokasi, alamat IP, sampai perangkat yang digunakan untuk login.
Nah, pada halaman tersebut, kamu bisa memeriksa kolom ‘Device’, dan melihat apakah ada perangkat lain selain gadget yang biasa kamu pakai untuk mengakses Netflix. Tidak cuma itu, kamu juga harus memeriksa alamat IP yang ada, dan sesuaikan dengan punyamu.
Kalau ketahuan ada gadget atau alamat IP yang tidak sesuai, itu saatnya kamu harus langsung mengganti kata sandinya. So, selamat mencoba!
Baca juga: Yang Perlu Kamu Tahu Seputar DWP